PTM Muara Aman Disebut Gagal Perencanaan, PU Minta Tambah Dana 6 Miliar Lagi

PTM Muara Aman Disebut Gagal Perencanaan, PU Minta Tambah Dana 6 Miliar Lagi

Hearing antara DPRD Lebong, PPL, dan OPD Pemkab Lebong terkait dengan Pasar Tradisional Modern (PTM) eks Kios Pasar Muara Aman.--amrirakhmatullah/radarlebong.id

Pihaknya berharap agar usulan anggaran ini bisa disetujui oleh DPRD Lebong, sehingga penuntasan pembangunan PTM ini bisa diselesaikan tahun 2023 mendatang.

BACA JUGA:Asyik, Warga Rehab dan Tempati Rumdin Pejabat Lebong yang Lama Terbengkalai

"Jika usulan anggaran Rp 6 miliar ini disetujui pada APBD 2023 nanti, maka pembangunan itu akan tuntas 100 persen tahun 2023 mendatang. Sehingga, pedagang bisa menempati pasar tersebut," timpalnya.

Ditempat yang sama, Kepala Disperindagkop dan UKM Lebong, Mahmud Siam, SP, MM, menyatakan jika pihaknya menunggu pelimpahan dari Dinas PUPR-Hub Lebong. Jika bangunan ini sudah dilimpahkan, baru pihaknya memproses mekanisme untuk penempatan pedagang pada PTM ini.

"Saat ini kami sudah mulai menyusun Raperda sebagai regulasi pengelolaan PTM ini, sembari menunggu penyelesaian pembangunan oleh OPD terkait," tambahnya.

Dalam hearing ini, PPL menyatakan siap untuk menempati PTM eks Kios Pasar Muara Aman meskipun hanya sebatas ceremonial pada kegiatan peresmian PTM yang akan dilakukan Menteri Perdagangan (Mendag) RI, Zulkifli Hasan.

BACA JUGA:Surprise HUT Lebong, PTM Muara Aman Bakal Diresmikan Mendag RI Zulhas, PKL Segera Ditertibkan

Namun, untuk menempati secara total beserta barang dagangan pedagang, PPL menolak hal tersebut karena belum ada regulasi dan mekanisme yang ditetapkan oleh Pemkab Lebong.

"Kami minta penyusunan regulasi pengelolaan PTM eks Kios Pasar Muara Aman ini, melibatkan pedagang. Kalau untuk menempati secara total kami menolak," kata Ketua PPL, Suratman, A.Md.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: