Keberangkatan 2 Kafilah Lebong ke Nasional Tunggu Pemprov

Keberangkatan 2 Kafilah Lebong  ke Nasional Tunggu Pemprov

Kabag Kesos Pemkab Lebong-Foto Amri-Foto Amri

LEBONG,RADARLEBONG.ID - Ajang Musabaqoh Tilawatil Qur'an (MTQ) Nasional akan dilaksanakan Oktober mendatang di Banjarmasin, Kalimantan Selatan.

Namun, untuk keberangkatan ke 2 kafilah asal Lebong atas nama  M. Raihan yang ikut dalam golongan 5 juz dan tilawah putra dan Salsabila Syahbani kategori tartil Al-quran putri masih menunggu dari Pemerintah Provinsi Bengkulu.

Meski demikian, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebong bersama Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Lebong terus melakukan pendampingan terhadap 2 kafilah yang akan mewakili Provinsi Bengkulu.

Kabag Kesejahteraan Sosial (Kesos) Setkab Lebong Riskal Efendi, SH, mengatakan jika tidak ada kendala akhir bulan September mendatang keduanya akan diberangkatkan ke Bengkulu. 

BACA JUGA:Nama Nama Pahlawan Diwacanakan Jadi Nama Jalan Utama di Lebong

BACA JUGA:Usai Sengketa Batas Wilayah 32 Desa, Kelurahan Tuntas, Pasang Patok

" Namun pastinya pihaknya masih menunggu instruksi resmi dari Pemprov Bengkulu. Kita dari Lebong nantinya hanya akan mengantarkan mereka ke Bengkulu," ungkapnya.

Dirinya sangat berharap, dua perwakilan Kabupaten Lebong bisa mendapatkan juara pada pelaksanaan MTQ nasional. Sehingga dapat mengharumkan nama Kabupaten Lebong maupun Provinsi Bengkulu ditingkat nasional.

"Saat ini keduanya terus dilakukan pemdampingan oleh pihak kemenang dan pemkab," ujarnya.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: