Bupati Bengkulu Utara Prioritaskan Belanja Daerah OPD

Bupati Bengkulu Utara Prioritaskan Belanja Daerah OPD

Jalannya rapat serapan anggaran tahun 2023 digelar Pemkab Bengkulu Utara.-foto: istimewa-

BENGKULU UTARA, RADARLEBONG.ID - Dalam rangka percepatan penyerapan anggaran APBD tahun 2023,

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bengkulu Utara (BU) melaksanakan rapat yang dipimpin langsung oleh Bupati BU Ir. H. Mian. Dalam rapat tersebut, bupati menegaskan pemerataan anggaran terhadap prioritas belanja daerah.

"Saya minta, seluruh SKPD untuk menyiapkan beberapa data terkait dengan kegiatan di SKPD pada anggaran 2023,

jadwal perencanaan realisasi kegiatan untuk fisik maupun non fisik, progres SK terkait menunjang kegiatan SKPD pada tahun anggaran 2023 ini," katanya.

BACA JUGA:DPC dan PAC Pemuda Batak Bersatu di Bengkulu Utara Dikukuhkan

BACA JUGA:Jelang Pemilu 2024, Kemendagri Ingatkan Netralitas ASN Bengkulu Utara

Ia pun menambahkan, data yang diminta ini bertujuan untuk mendukung pemerintah daerah, dalam melaksanakan kebijakan fiskal. Kemudian, mewujudkan keadilan dan pemerataan kegiatan agar bermanfaat dengan baik. Selain itu,

untuk efisiensi dalam pengadaan barang dan jasa, lalu menetapkan prioritas belanja daerah serta menjadi acuan bagi pemerintah daerah terkait pendapatan dan pengeluaran belanja daerah.

"Tujuan dari pelaksanaan rapat ini untuk mendukung pemerintah daerah dalam menjalankan suatu kebijakan fiskal, kemudian untuk mewujudkan pemerataan anggaran kegiatan agar bermanfaat dengan baik. Begitu juga, guna

peningkatan kualitas dan pemerataan anggaran tahun ini. Program prioritas ke depan, difokuskan untuk poin penekanan seperti pendidikan, kesehatan, pembangunan,  penekanan penurunan angka kemiskinan ekstrim,

pengendalian inflasi dan penurunan stunting,"tutupnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: