Kisah Cinta Mahalini dan Rizky Febian yang Resmi Menjadi Pasangan Suami Istri

Minggu 12-05-2024,10:29 WIB
Reporter : Miya Diosi
Editor : Reni Apriani

RADARLEBONG.ID- Pasangan selebriti tentu akan selalu menjadi sorotan publik, baik itu berita positif maupun negatif. Salah satunya pasangan selebriti penyanyi Mahalini  dan Rizki Febian.

Mahalini merupakan penyanyi jebolan pencari bakat sedangkan Rizki Febian merupakan putra sulung dari Komedian ternama Sule, Mereka akhirnya resmi berpacaran pada 7 Februari 2022.

Meskipun memiliki perbedaan keyakinan, tampaknya tak menghalangi Rizky Febian untuk tetap menjalin asmara dengan Mahalini.

Mereka kerap membagikan momen-momen romantis yang sukses membuat netizen baper. Apalagi ketika mereka disatukan di panggung yang sama.

BACA JUGA:Lirik Lagu Mati-matian Mahalini - Cinta Atau Bodoh!

Tak sampai disitu, pihak keluarga juga sebelumnya sudah bertemu untuk membahas mengenai kelanjutan hubungan asmara Rizky Febian dan Mahalini.

Pada Idulfitri tahun ini, Mahalini juga terlihat ikut merayarakan momen tersebut bersama keluarga Rizky Febian.

Bahkan, penyanyi jebolan ajang pencarian bakat itu mengenakan baju yang senada dengan keluarga Rizky Febian.

Meski begitu, Iky dan Mahalini masih terus menjalani hubngan asmara tersebut.

BACA JUGA:Tiket Konser Mahalini Akan Segera Habis, Ini Harga Tiket Konser Mahalini di Bengkulu

Bahkan, mereka akhirnya melangkah lebih serius saat resmi bertunangan pada 7 Mei 2023.

Acara tunangan itu bertempatan di The Langham Jakarta, disaksikan sekitar 200 tamu dari kedua belah pihak.

Setelah lama menjalin hubungan akhir menikah, resepsi pernikahan Rizky Febian dan Mahalini yang digelar di Hotel Raffles, Jakarta pada Jumat, 10 Mei 2024 dihadiri oleh sederet artis Indonesia.

Mulai dari penyanyi hingga aktor datang untuk memberikan selamat kepada pengantin baru itu.

Tak tanggung-tanggung, para artis ini pun tampil maksimal dengan gaya dan ciri khasnya masing-masing.

Kategori :

Terpopuler