Alasan Jeruk Purut Sering Digunakan Untuk Masakan Nusantara, Ini Manfaatnya

Alasan Jeruk Purut Sering Digunakan Untuk Masakan Nusantara, Ini Manfaatnya

Jeruk Purut-tangkapan layar-

RADARLEBONG.ID- Daun jeruk purut adalah salah satu bahan dapur yang sering digunakan dalam masakan Nusantara.

Selain memberikan aroma yang khas, daun ini juga memiliki banyak manfaat dalam memperkaya rasa dan meningkatkan kualitas makanan.

Anisa, seorang chef masakan nusantara, menjelaskan, daun jeruk purut memiliki peran penting dalam menciptakan keseimbangan rasa pada banyak hidangan tradisional Indonesia

“Daun jeruk purut memberikan aroma segar dan rasa jeruk yang lembut, membuat masakan menjadi lebih harum dan nikmat,” Anisa menambahkan.

BACA JUGA:Kista Duktus Koledokus Pada Bayi, Apa Penyebabnya?

Salah satu hidangan yang sering menggunakan daun jeruk purut adalah rendang.

Ani, seorang ibu rumah tangga yang sering memasak rendang untuk keluarganya, mengakui bahwa daun jeruk purut tidak hanya menambah aroma sedap, tetapi juga membantu mengurangi bau amis pada daging. 

“Saat membuat rendang, saya selalu menambahkan daun jeruk purut untuk menghilangkan aroma daging yang kuat dan memberikan rasa segar pada rendang,” jelas Ani.

Menurut Anisa chef asal Palembang mengatakan, "daun jeruk purut juga sering digunakan dalam berbagai hidangan berkuah seperti soto dan sup. 

“Daun jeruk purut memberikan kesegaran pada masakan berkuah, sehingga rasa tidak terlalu tajam dan lebih seimbang,” ujarnya. 

Dalam masakan soto, misalnya daun jeruk purut biasanya ditambahkan pada tahap akhir memasak untuk menjaga kesegaran dan aroma khasnya.

Tidak hanya dalam masakan berkuah, daun jeruk purut juga sering digunakan dalam masakan tumis dan sambal.

Daun ini dapat dicincang halus atau dibiarkan utuh untuk menambah keharuman pada tumisan atau sambal. 

Selain manfaat aromanya, daun jeruk purut juga memiliki khasiat kesehatan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: