Alamak! Giliran Jalan Lebong-Bengkulu Utara Tak Bisa Dilalui, Ini Penyebabnya

Alamak! Giliran Jalan Lebong-Bengkulu Utara Tak Bisa Dilalui, Ini Penyebabnya

Tampak Truk Tronton Telentang di Bukit Resam Lebong pada kamis sore 13 Juni 2024.-foto :dokumentasi warga-

LEBONG,RADARLEBONG.ID - Setelah akses jalan Lebong-Rejang Lebong di Desa Talang Ratu kerap dihantam longsor.

Kali ini, giliran jalan Lebong-Bengkulu Utara tak bisa dilalui oleh kendaraan dari dua arah. Penyebabnya, kamis sore ( 13/6/2024), 1 unit tronton bermuatan alat berat yang melintang dijalan sehingga menutupi jalan.

Hingga berita ini diturunkan, belum diketahui apakah truk sudah dievakuasi atau masih menutup jalan.

Diketahui, Tronton dengan Nopol BK 8376 EW ini dikemudikan Ical, berangkat dari Kota Bengkulu menuju Lebong

BACA JUGA:Ancaman Longsor Susulan Menghantui Jalan Lebong-Rejang Lebong Pasca Longsor Talang Ratu

Namun setibanya di kawasan Bukit Resam pada Kamis sore, kendaraan gagal menanjak sehingga mundur serta roda bagian belakang pecah dan melintang menutupi seluruh badan jalan.

Akibatnya, akses lalu lintas menuju dan dari Kabupaten Lebong menuju Bengkulu Utara tertutup total.

Ironisnya, jalur via Bengkulu Utara ini menjadi satu-satunya alternatif setelah akses via Rejang Lebong ditutup karena evakuasi material longsor di Desa Talang Ratu Kecamatan Rimbo Pengadang.

Salah satu Warga yang hendak menuju Kabupaten Lebong mengaku kebingungan hendak menuju lebong lewat jalur yang mana.

BACA JUGA:Truk Terperosok Berhasil Dievakuasi, Situasi Jalan Lebong-Rejang Lebong Masih Mencekam

Pasalnya, kedua akses jalan menuju Kabupaten Lebong sudah tak bisa dilalui. Awalnya saya mau lewat curup, tapi karena dapat informasi tertutup dikarena masih ada materia sisa longsor.

"Karena dapat jalan masih ditutup, makanya saya pilih lewat Bengkulu Utara, tapi pas sampai di Bukit Resam malah ada mobil kecelakaan hingga menutupi bahu jalan," kata Deni warga Selebar Jaya Kecamatan Amen.

Data terhimpun, Tronton yang mengalami kecelakaan di kawasan Bukit resam ini pernah mengalami kejadian serupa di Tanjakan Padang Sepan Kecamatan Tanjung Agung Palik Kabupaten bengkulu Utara pada Minggu 9 Juni 2024 lalu.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: