Mengenal Batik Khas Kabupaten Lebong dan Makna Dibalik Motifnya

Mengenal Batik Khas Kabupaten Lebong dan Makna Dibalik Motifnya

Mengenal Batik Khas Kabupaten Lebong dan Makna Dibalik Motifnya-foto :tangkapan layar-

RADARLEBONG.ID- Kabupaten Lebong merupakan salah aatu kabupaten yang ada di provinsi Bengkulu, Lebong mempunyai banyak kekayaan adat istiadat yang sangat cantik dan mempunyai makna mendalam.

Selain itu kabupaten Lebong juga mempunyai icob menarik yang menjadi ciri khas dari Kabupaten tersebut.

Salah satu yang menjadi ciri khas Kabupaten Lebong adalah batiknya yang sangat cantik dan mempunyai corak yang berbeda dengan batik daerah lain. 

Untuk itu mari kita mengenal lebih mendalam batik kabupaten Lebong yang menjadi icon setiap acara besar dengan ciri khas mempuyai motif tersendiri, seperti corak sekapur sirih, huruf kaganga, hingga rumah adat.

BACA JUGA:Cara Cetak KTP Digital dari HP, Gampang Kok!

Dimana batik tersebut akan dijadikan Batik khas Bumi Swarang Patang Stumang dan direncanakan akan dikembangkan menjadi ciri kain Batik khas Kabupaten Lebong.

Perlu diketahui batik Lebong launcing Bertepatan dengan perayaan hari dirgahayu DWP (Dharma Wanita Persatuan) ke-21, 26/11/2020 atau 4 tahun yang lalu,

batik ciri khas Bumi Swarang Patang Stumang dengan motif tersendiri, seperti corak sekapur sirih, huruf Kaganga hingga motif rumah adat.

Batik yang diberi nama Batik Te Lebong ini rencananya akan dikembangkan melalui Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Disperindagkop UKM) Kabupaten Lebong dengan memberdayakan pelaku usaha lokal.

BACA JUGA:Gamis, Batik, Kaftan: Pilih Model Baju Lebaran 2024 Sesuai Selera

Dengan adanya batik baru Kabupaten Lebong bisa menambahkan icon Lebong,

Bagi Anda yang ingin menghadiri acara besar bisa menggunakan batik Lebong sebagai petanda berasal dari Bumi Swarang Patang Stumang.

Oleh karena itu ayo saling menjaga kelestarian daerah agar nantinya tidak punah dan bisa digunakan oleh anak cucu nantinya.(*)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: