Ustaz Adi Hidayat Bagikan Doa Penting Lunas Hutang Yang Bisa Diamalkan Sebelum Tidur
Ustaz Adi Hidayat membagikan Doa Penting Ini Lunas Hutang yang bisa diamalkan sebelum tidur.-Foto: tangkapan layar.-
"Beliau mengatakan, 'Silahkan saudaranya atau yang lain yang menshalatkan. Saya belum bisa menshalatkan,'" kata Ustaz Adi Hidayat.
Pesan ini menegaskan pentingnya membayar utang dalam pandangan agama.
Membaca doa lunas utang sebelum tidur adalah langkah pertama menuju kebebasan finansial dan kebebasan moral.
Dengan mengamalkannya dengan khusyuk dan kepercayaan, kita dapat menjalani kehidupan yang lebih ringan dan bermakna, di mana utang dan kemiskinan tidak lagi menghantui kita.
Selalu ingatlah, doa adalah kunci untuk mengatasi kesulitan finansial dan menjalani kehidupan yang lebih baik dalam pandangan Allah SWT.
Berikut doa yang diajarkan Ustaz Adi Hidayat yang bisa di amalkan sebelum tidur:
اَللَّهُمَّ رَبَّ السَّمَاوَاتِ السَّبْعِ وَرَبَّ الْعَرْشِ الْعَظِيْمِ، رَبَّنَا وَرَبَّ كُلِّ شَيْءٍ، فَالِقَ الْحَبِّ وَالنَّوَى، وَمُنْزِلَ التَّوْرَاةِ وَاْلإِنْجِيْلِ وَالْفُرْقَانِ، أَعُوْذُ بِكَ مِنْ شَرِّ كُلِّ شَيْءٍ أَنْتَ آخِذٌ بِنَاصِيَتِهِ. اَللَّهُمَّ أَنْتَ اْلأَوَّلُ فَلَيْسَ قَبْلَكَ شَيْءٌ، وَأَنْتَ اْلآخِرُ فَلَيْسَ بَعْدَكَ شَيْءٌ، وَأَنْتَ الظَّاهِرُ فَلَيْسَ فَوْقَكَ شَيْءٌ، وَأَنْتَ الْبَاطِنُ فَلَيْسَ دُوْنَكَ شَيْءٌ، اِقْضِ عَنَّا الدَّيْنَ وَأَغْنِنَا مِنَ الْفَقْرِ
Artinya: “Ya Allah, Rabb yang menguasai langit yang tujuh, Rabb yang menguasai ‘Arsy yang agung, Rabb kami dan Rabb segala sesuatu.
Rabb yang membelah butir tumbuh-tumbuhan dan biji buah, Rabb yang menurunkan kitab Taurat, Injil dan Furqan (Al-Qur’an).
Aku berlindung kepadaMu dari kejahatan segala sesuatu yang Engkau memegang ubun-ubunnya (semua makhluk atas kuasa Allah).
Ya Allah, Engkau-lah yang awal, sebelum-Mu tidak ada sesuatu. Engkaulah yang terakhir, setelahMu tidak ada sesuatu. Engkau-lah yang lahir, tidak ada sesuatu di atasMu.
Engkau-lah yang Batin, tidak ada sesuatu yang luput dari-Mu. Lunasilah utang kami dan berilah kami kekayaan (kecukupan) hingga terlepas dari kefakiran.” (HR. Muslim).(*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: