SMK 2 Bengkulu Utara Unjuk Gigi dalam Event Gebyar dan Expose SMK Pusat Keunggulan

SMK 2 Bengkulu Utara Unjuk Gigi dalam Event Gebyar dan Expose SMK Pusat Keunggulan

Pemkab Lebong menganggarkan Rp350 juta untuk beasiswa kuliah gratis.-foto: istimewa-

BENGKULU UTARA, RADARLEBONG.ID - SMKN 2 Bengkulu Utara ikuti Event Gebyar dan Expose SMK Pusat Keunggulan tahun 2023, digelar oleh Pemerintah Provinsi Bengkulu.

Dimana dalam event ini, SMKN 2 BU akan berpartisipasi dengan menurunkan 8 produk karya pelajar dalam pameran tersebut.

Hal ini disampaikan oleh Kepala SMKN 2 BU Firdaus, M.Pd.

"Kami akan mengirim 8 produk karya pelajar pada pameran tersebut. 8 Karya pelajar ini terdiri dari 8 jurusan yang ada di sekolah kami," ungkap Firdaus.

BACA JUGA:Yuk Bersiap, Purna Paskibraka Lebong Go To School

BACA JUGA:Bentuk Tim Terpadu Antisipasi Tawuran Antar Pelajar

Firdaus pun sangat mengapresiasi atas event yang akan dilaksanakan Pemerintah Provinsi Bengkulu tersebut.

Menurutnya, dengan kegiatan itu SMK dapat dikenal lebih luas oleh khalayak sehingga dapat mengenalkan kualitas dari sekolah kejuruan yang ada di Bengkulu Utara ini.

"Mungkin sekarang SMK 2 hanya dikenal di lokal Bengkulu Utara.

Namun dengan adanya kegiatan ini, kami yakin sekolah kejuruan kami tidak kalah dengan sekolah kejuruan yang ada di Provinsi dan kabupaten lain," demikian Firdaus.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: