Banjir Hadiah, Vaksinasi Presisi Dipadati Ratusan Warga

Banjir Hadiah, Vaksinasi Presisi Dipadati Ratusan Warga

LEBONG,RaLeb.id - Vaksinasi Presisi bertabur hadiah yang digelar Polres Lebong di Pasar Rakyat Lebong kemarin (25/11) dipadati ratusan warga. 5 warga yang beruntung membawa pulang doorprize utama yang sudah disiapkan Polres Lebong.

"Alhamdulillah kegiatan yang kita laksanakan hari ini (kemarin, red) disambut antusias oleh masyarakat. Tingginya antusiasme masyarakat ini menandakan makin meningkatnya kesadaran masyarakat terhadap pentingnya vaksinasi agar terhindari dari virus corona," kata Kapolres Lebong, AKBP. Ichsan Nur, SIK.

Kapolres mengaku optimis jika target capaian vaksinasi 70 persen yang ditetapkan oleh pemerintah dapat tercapai. Apalagi, vaksinasi presisi ini tidak hanya dilaksanakan di kawasan Pasar Rakyat Lebong saja, melainkan juga digelar di 5 Puskesmas dalam Kabupaten Lebong.

"Kita perkirakan jumlah peserta yang melakukan vaksinasi khususnya di Pasar Rakyat mencapai sekitar 400 orang warga. Target kita, vaksinasi presisi ini bisa menyasar 1.500 warga," terangnya.

Ditambahkannya, untuk mencapai target capaian vaksinasi 70 persen ini dibutuhkan dukungan dari seluruh kalangan masyarakat dan juga jajaran Pemkab Lebong.

"Saya mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada semua pihak yang sudah mendukung dan ikut mensukseskan vaksinasi presisi ini," tambahnya.

Adapun 5 orang warga yang mendapatkan doorprize vaksinasi presisi ini kemarin, 1 unit sepeda gunung diraih oleh Defris Aprian, 1 unit kulkas diraih oleh Darkatmi, 1 unit mesin cuci diraih oleh Sila, 1 unit TV diraih oleh Ahari Karnedi dan 1 unit kompor gas diraih oleh Nirhasana. (wlk)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: