3.200 KPM Diimbau Gunakan Bantuan Uang BPNT untuk Beli Sembako
LEBONG, radarlebong.com -Sebanyak 3.200 KPM se Lebong penerima Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) tahap I yang saat ini tengah berlangsung di Kantor Pos. Diimbau agar menggunakan bantuan uang BPNT untuk membeli sembako dan kebutuhan penting lainnya. "Kepada masyarakat penerima BPNT tahap pertama tersebut dapat menggunakan uang tersebut untuk kebutuhan sehari hari atau tetap menggunakan uang tersebut untuk kebutuhan sembako," kata Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa dan Sosal (PMDSos) Lebong, H. Guntur S.Sos, ME melalui Kabid Sosial Jusraweni SE. Baca Juga : Horee, BPNT Berupa Fulus Rp 600 Ribu Mulai Cair , Warga Sambut Gembira Lebih lanjut ia menjelaskan, BPNT tahun ini disalurkan melalui kantor Pos yang dilakukan secara tunai yakni sebesar Rp 200 ribu per bulan. BPNT ini disalurkan per tiga bulan yakni periode Januari, Februari dan Maret sebesar Rp 600 ribu. "Kalau tahun sebelumnya BPNT yang disalurkan berupa sembako, tapi tahun ini sesuai kebijakan pemerintah pusat, BPNT yang disalurkan berbentuk uang tunai yang disalurkan melalui kantor Pos," jelasnya. Sementara itu, KPM penerima BPNT ini melakukan pencairan melalui 2 kantor Pos yang ada di Lebong yakni Kantor Pos Muara Aman dan kantor Pos Kelurahan Tes. Baca Juga : Soal BPNT, Lurah Sebut TKSK Tak Koordinasi Sedangkan untuk wilayah Kecamatan Rimbo Pengadang dan Topos akan dilakukan melalui kantor Pos di Desa Pal VIII Kecamatan Bermani Ulu Raya kabupaten Rejang Lebong. "Semoga bantuan ini bisa meringankan ekonomi warga. Untuk itulah, diharapkan agar bantuan tersebut dapat digunakan dengan baik supaya kebutuhan masyarakat tetap bisa terpenuhi," tandasnya. (wlk)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: