Tergiur Mobil Murah? Hati-Hati Modus Penipuan seperti Deka Reset!

Tergiur Mobil Murah? Hati-Hati Modus Penipuan seperti Deka Reset!

Tergiur Mobil Murah Hati-Hati Modus Penipuan seperti Deka Reset!--Tangkapan Layar IG @dekareset

RADARLEBONG.ID - Kasus penipuan yang dilakukan oleh Deka, pemilik bengkel Deka Reset, telah menjadi sorotan publik dalam beberapa waktu terakhir.

Ratusan konsumen menjadi korban dan mengalami kerugian diduga mencapai Rp 16 miliar.

Kasus ini mencuat setelah sebuah video TikTok yang diunggah oleh pasangan suami istri asal Cileungsi, Bogor, Jawa Barat, yang menceritakan pengalaman mereka menjadi korban penipuan Deka Reset.

BACA JUGA:Mudik Pakai Mobil Listrik Siapa Takut? Review Pengalaman Berkendara Wuling Air EV

Kronologi Kasus Penipuan Deka Reset

Deka Reset menawarkan jasa modifikasi dan penjualan mobil bekas taksi dengan harga yang relatif murah.

Para korban tergiur dengan iming-iming tersebut dan melakukan pembayaran awal untuk mendapatkan mobil.

Namun, setelah melakukan pembayaran, mereka tidak menerima mobil yang dijanjikan atau bahkan menerima mobil yang tidak sesuai dengan kondisi yang dijanjikan.

Deka sempat ditangkap oleh para investornya setelah kasus ini terungkap.

Namun, dia berhasil melarikan diri dengan cara yang dramatis, yaitu dengan memanjat tembok saat diarak ke bengkel mobil bekas taksinya.

BACA JUGA:Intip Kecanggihan Yamaha MX King 2024! Sudah Pakai Keyless Entry

Kasus ini mendapatkan sorotan publik yang luas setelah video TikTok yang diunggah oleh pasangan suami istri korban Deka Reset menjadi viral.

Video tersebut kemudian dibagikan di berbagai platform media sosial dan menarik perhatian banyak orang.

Fathin Aulia Sholehah, sang korban, telah mengkonfirmasi bahwa Deka Reset melakukan penipuan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: