Meluncur di Pasar India : Ini Spesifikasi Oppo F25 Pro

Meluncur di Pasar India : Ini Spesifikasi Oppo F25 Pro

Meluncur di Pasar India : Ini Spesifikasi Oppo F25 Pro-Tangkapan layar-

RADARLEBONG.ID - Oppo telah meresmikan ponsel barunya, Oppo F25 Pro, di pasar India.

Ponsel ini masuk dalam kategori segmen menengah atau mid-range. Oppo F25 Pro pada dasarnya merupakan

varian dari Oppo Reno 11 F5G yang pertama kali debut di Thailand pada awal Februari dan dirilis di Indonesia pada tanggal 16 Februari 2024.

Meskipun memiliki desain yang identik, Oppo F25 Pro memiliki beberapa perbedaan dalam penamaan dan tampilan dengan Reno 11 F5G.

Desain dan Layar

Oppo F25 Pro hadir dengan layar AMOLED berukuran 6,7 inci dan resolusi Full HD Plus.

Layar ini dilengkapi dengan refresh rate 120Hz dan HDR10 Plus, serta memiliki punch-hole untuk kamera depan.

Pada bagian belakang, ponsel ini memiliki modul kamera persegi panjang yang menampung tiga kamera belakang dan lampu flash LED.

Kamera

Rangkaian kamera belakang Oppo F25 Pro meliputi kamera utama 64 megapiksel dengan sensor Omnivision OV64B, kamera ultrawide 8 megapiksel, dan sensor kedalaman 2 megapiksel.

Sedangkan kamera depannya memiliki resolusi 32 megapiksel.

Performa dan Baterai

Oppo F25 Pro ditenagai oleh chip Dimensity 7050, yang dipadukan dengan dua opsi RAM dan penyimpanan, yaitu 8/128 GB dan 8/256 GB.

Ponsel ini juga dilengkapi dengan baterai berkapasitas 5.000 mAh yang mendukung pengisian cepat SuperVOOC 67W.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: