Selamat!! Ketua KPU RI Dikabarkan Sore Ini Akan Lantik 240 Komisioner KPU Terpilih, Termasuk Lebong
Kantor KPU RI--
RADARLEBONG.ID - Pasca diumumkan melalui Pengumuman Nomor : 97/SDM.12-Pu/04/2023 tentang Calon Anggota Komisi Pemilihan Umum Kabupaten/Kota Terpilih pada 48 Kabupaten/Kota di 7 Provinsi Periode 2023-2028 yang secara resmi telah diumumkan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Republik Indonesia Tertanggal 23 Juni 2023.
Ketua KPU RI Hasyim Asy'ari dikabarkan sore ini sekitar pukul 15.00 WIB akan lantik 240 komisioner dari 48 kabupaten/kota di 7 provinsi se Indonesia.
Itu artinya, 5 Komisioner KPU Lebong terpilih yakni Devi Herdiati, Rio Aria Nugraha, Sugianto, Supriyatnak dan Yoki Setiawan akan ikut serta dalam prosesi tersebut.
Kabar pelantikan tersebut, diakui oleh salahsatu Petahana Komisioner KPU Lebong Periode 2018-2023 Yoki Setiawan SSos yang kembali terpilih dalam Formatur KPU Kabupaten Lebong periode 2023-2028.
BACA JUGA:Resmi Terpilih, Ini 5 Komisioner KPU Lebong Periode 2023-2028
BACA JUGA:Lengkap,, Nama-Nama Komisioner KPU Kabupaten/Kota Terpilih Periode 2023-2028 se Provinsi Bengkulu
"Kita di undang untuk datang ke Kantor KPU Pusat, untuk menghadiri pelantikan pada pukul 15.00 WIB sore. Dan saat ini sedang dalam perjalanan , " kata Yoki
Diketahui, sepak terjang ke 5 Komisioner KPU Lebong terpilih tersebut berbeda-beda dengan 3 diantaranya merupakan wajah baru.
Dimana, 1 Nama Komisioner terpilih diketahui merupakan Komisioner KPU aktif periode 2018-2023 yang masih bertengger dalam formatur Jajaran KPU Lebong periode 2023-2028 atas nama Yoki Setiawan.
Nama Yoki Setiawan , tak asing bagi dunia jurnalistik, pasalnya dirinya sebelum mencalonkan diri sebagai Komisioner KPU Lebong periode 2018-2023 , menjabat sebagai wartawan dan Pimpinan Redaksi Perusahaan Bernaung dalam Rakyat Bengkulu Media Group (RBMG).
BACA JUGA:Berikut Daftar Gaji Anggota KPU dan Bawaslu
BACA JUGA:Berikut Jadwal Baru Pendaftaran dan Syarat Anggota Bawaslu Kabupaten/Kota Periode 2023-2028
Sementara, 4 komisioner KPU terpilih lainnya yakni Sugianto merupakan incumbent Ketua KPU Lebong periode 2013-2018.
Kemudian 3 wajah baru , yakni Devi Herdianti, keterwakilan perempuan dan satu-satunya PNS yang saat ini menduduki jabatan sebagai Korsek Panwascam Amen.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: