LEBONG TENGAH, RADARLEBONG.ID - Kemarin (20/11), Partai Persatuan Indonesia (Perindo) melaksanakan kegiatan Bakti Sosial (Baksos) berupa aksi fogging (pengasapan,red) dalam mengantisipasi penyebaran penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD) di wilayah kecamatan Lebong Tengah.
Kegiatan ini turut dihadiri langsung Ketua DPW Perindo Lebong, Rodi Hartono, Sekretaris Pipit Irianto, dan H. Dirwan Mahmud, SH selaku Korwil pemenangan pemilu tahun 2024. Ketua DPW Perindo Lebong, Rodi Hartono menjelaskan aksi fogging dilakukan pihaknya tersebut mengingat masih tingginya kasus DBD di Kabupaten Lebong Lebong. Untuk itu, aksi fogging yang dilakukan untuk mengantisipasi sekaligus upaya menekan jumlah kasus DBD. "Tingginya kasus DBD di Kabupaten Lebong ini menjadi perhatian serius bagi kami dari pengurus partai Perindo. Mudah-mudahan dengan dilaksanakan kegiatan aksi fogging ini dapat menekan kasus DBD di Lebong khususnya di wilayah Lebong Tengah," ujar Rodi Hartono. BACA JUGA:Sebelum Daftar, Parpol Wajib Tahu Tahapan Pemilu 2024 Lebih jauh, diutarakannya, bahwa kegiatan fogging sendiri merupakan bagian prioritas program Partai Perindo untuk melindungi masyarakat dari serangan nyamuk DBD. Selain itu, diharapkan masyarakat juga bisa menjaga kebersihan lingkungan tempat tinggal supaya bisa terhindar dari serangan penyakit DBD. "Kami akan berusaha semaksimal mungkin untuk melayani masyarakat, dan diharapkan masyarakat juga tetap menjaga kebersihan lingkungan," tukasnya. Sementara itu, Sekretaris Kader DPW Perindo, Pifit Irianto mengatakan fogging adalah satu dari sekian banyak program bakti sosial yang sudah disiapkan partai Perindo untuk memberdayakan masyarakat di Lebong. BACA JUGA:Dana Parpol Naik, Satu Suara Sah Selain fogging, Perindo juga memiliki program bantuan gerobak untuk para pelaku UMKM, program untuk nelayan, penarik betor, hingga pelatihan kewirausahaan untuk ibu-ibu dan mahasiswa. "Fogging ini memang salah satu prioritas kita. Tapi kita masih punya banyak program bakti sosial lain. Bahkan ini sudah kita lakukan dari jauh-jauh hari, bukan karena sudah mau dekat pemilu legislatif saja," lanjutnya. Pipit menambahkan, pelaksanaan fogging ini sendiri menjadi upaya sekaligus bukti bahwa partai Perindo peduli dengan masyarakat. Salah satunya dengan melakukan aksi fogging dalam mengatasi bahaya DBD di Lebong. "Melalui kegiatan ini juga kami sekaligus bisa bersilaturahmi dengan masyarakat. Pada intinya, dengan adanya kegiatan ini dapat menekan kasus DBD di wilayah Kabupaten Lebong," tutupnya.Peduli Masyarakat, Partai Perindo Lebong Gelar Baksos
Senin 21-11-2022,16:37 WIB
Reporter : Carles Jaya
Editor : Redaksi Radar Lebong
Tags : #partai perindo gelar bakti sosial
#partai perindo
#dpw partai perindo lebong
#bakti sosial fogging
#bakti sosial
Kategori :
Terkait
Senin 06-05-2024,15:46 WIB
Bermodal 2 Kursi di DPRD, DPD Perindo Lebong Buka Pendaftaran Bakal Calon Bupati & Wakil Bupati 2024
Kamis 21-12-2023,16:38 WIB
Perayaan Hari Amal Bakti ke-78: Kemenag Lebong Rilis Rangkaian Kegiatan Meriah dan Bakti Sosial
Kamis 11-05-2023,12:14 WIB
Hary Tanoe Perkenalan Ustaz Yusur Mansyur Sebagai Caleg Perindo
Minggu 25-12-2022,09:13 WIB
Pupuk Rasa Kerukunan Umat Beragama, Kementerian Agama Lebong Lakukan Aksi Ini di Gereja
Terpopuler
Jumat 22-11-2024,09:53 WIB
Perbedaan Harga dan Spesifikasi Oppo Find X8 dan Find X8 Pro
Jumat 22-11-2024,10:14 WIB
Rekomendasi Smartwatch Anti Air Terbaik Untuk Aktivitas Outdoor
Jumat 22-11-2024,10:23 WIB
Perbandingan Samsung Galaxy A16 5G vs Realme 13 5G Dengan Harga Rp 3 Jutaan
Jumat 22-11-2024,10:31 WIB
Redmi A4 5G, HP Murah Ini Bawa Memori Lega
Jumat 22-11-2024,11:02 WIB
Kabar Gembira Bagi Pencinta Redmi, Redmi Turbo 4 Raih Sertifikasi
Terkini
Jumat 22-11-2024,12:02 WIB
Daftar HP Xiaomi Yang Kebagian Update HyperOS 2.0
Jumat 22-11-2024,11:42 WIB
Beli HP Oppo Dengan Menggunakan Brimo, Dapatkan Harga Murah 1 Jutaan
Jumat 22-11-2024,11:33 WIB
Lily 2 Active Smartwatch Lengkap Dengan Fitur Kebugaran Perempuan
Jumat 22-11-2024,11:02 WIB
Kabar Gembira Bagi Pencinta Redmi, Redmi Turbo 4 Raih Sertifikasi
Jumat 22-11-2024,10:42 WIB