LEBONG, radarlebong.com - Wajar jika nakes atau tenaga kesehatan ogah memfungsikan Pustu Danau Liang. Oh ternyata, Pustu tersebut dalam kondisi tidak terawat dan terlihat dipenuhi semak belukar. Meski demikian, pelayanan kesehatan di desa paling ujung di Kecamatan Lebong Selatan ini tetap optimal. Sebagaimana disampaikan Plt Kepala Puskesmas Lebong Tengah Andi Syahputra, SKep kepada radarlebong.com Dijelaskannya, bahwa sejak pertama dirinya ditunjuk sebaga Plt di Puskesmas Semelako awal tahun 2021 lalu, memang kondisi Pustu di Desa Danau Liang tersebut tidak ditempati Nakes, namun bidan desa atau perawat, tetap stay di desa untuk melayani masyarakat desa setempat. "Kalau nakesnya tetap berada di desa, bahkan rumahnya bersebelahan dengan kantor Pustu itu, jadi pelayanan kesehatan masyarakat tetap berjalan dengan maskimal," terang Andi. Selain itu, lanjutnya, pihaknya tetap aktif menjalin komunikasi dengan nakes yang bertugas di Pustu. Terlebih lagi, akses desa Danau Liang menuju Puskesmas terbilang cukup membutuhkan waktu, dan medan jalan yang ekstrim, sehingga pemaksimalan petugas Pustu harus diupayakan. "Itu penting bagi masyarakat desa, apalagi jika masyarakat membutuhkan petugas kesehatan pada waktu-waktu mendesak, seperti pada malam hari," cetusnya. Sementara itu, Kepala Desa Danau Liang, Endang Karyawan membenarkan bahwa pelayanan kesehatan di desa binaannya tetap berjalan dengan optimal. Dirinya pun memaklumi kondisi Pustu yang seperti tidak berfungsi, oleh disebabkan nakes yang bertugas, berumah tinggal tepat bersebelahan dengan kantor Pustu. "Yaa, petugas pustu desa kita ini memang beralamat tinggal di desa, sehingga sampai saat ini, kami belum merasakan pelayanan kesehatan tidak berjalan," tukasnya. (pry)
Nakes Ogah Fungsikan Pustu Danau Liang, Oh Ternyata
Senin 21-02-2022,13:22 WIB
Editor : Radar Lebong
Kategori :