Daftar Platform dan Aplikasi Investasi Emas Yang Aman
Aplikasi Investasi Emas Yang Aman-tangkapan layar-
RADARLEBONG.ID- Bagi Anda yang masih pemula, investasi Emas bisa menjadi pilihan yang terbaik.
Pasalnya, investasi logam mulia ini termasuk ke dalam tipe investasi low risk atau rendah resiko.
Saat ini terdapat berbagai platform dan aplikasi yang menawarkan kemudahan dalam membeli dan menyimpan emas dari opsi investasi digital hingga layanan penyimpanan fisik.
Jika Anda tertarik untuk berinvestasi emas pastikan untuk menggunakan platform yang sudah berlisensi dan diawasi oleh Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (BAPPEBTI).
BACA JUGA:Bahan Alami yang Ampuh untuk Meredakan Sakit Gigi
Berikut adalah beberapa rekomendasi aplikasi investasi emas:
1. Indogold
IndoGold, di bawah PT Indogold Makmur Sejahtera, adalah perusahaan perdagangan emas logam mulia dengan keamanan transaksi yang dijamin oleh Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (BAPPEBTI).
Aplikasi ini menawarkan tiga layanan transaksi emas:
-Emas Digital: Memudahkan pembelian dan penjualan emas secara digital yang dapat ditarik sebagai emas fisik mulai dari pecahan minimal 1 gram.
-Emas Batangan: Menyediakan berbagai jenis emas dan logam mulia dengan harga kompetitif.
-Emas Perhiasan: Menawarkan emas dalam bentuk perhiasan.
2. Pluang
Pluang adalah aplikasi investasi multi-aset yang menawarkan fitur investasi emas.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: