Dikabarkan Apple Bakal Merilis 4 Perangkat Terbaru Oktober 2024
Apple Bakal Merilis 4 Perangkat Terbaru Oktober 2024-tangkapan layar-
RADARLEBONG.ID- Apple diprediksi bakal meluncurkan sejumlah perangkat baru pada akhir Oktober ini.
Setidaknya akan ada empat yang diperkenalkan lewat sebuah keynote di antaranya adalah MacBook Pro, Mac mini, dan iMac yang semuanya sudah menggunakan chipset terbaru M4, serta tablet iPad mini 7.
Lini MacBook Pro generasi terbaru diyakini akan terdiri dari varian 14 inci dan 16 inci.
Seperti biasa pilihan chipset juga bakal bervariasi mulai dari M4, M4 Pro dan yang paling tinggi yakni M4 Max.
BACA JUGA:Acer Nitro V15: Laptop Gaming Dengan Performa Tinggi
Chipset M4 sendiri perdana diperkenalkan pada Mei lalu yang memperkuat tablet iPad Pro 2024.
Selain MacBook Pro, Apple juga diperkirakan bakal merilis Mac mini dengan chipset M4.
Menurut rumor yang beredar, Mac mini terbaru itu akan mendapat rombakan desain besar-besaran untuk pertama kalinya dalam 14 tahun terakhir.
Bodinya lebih kompak dan punya dukungan port di bagian depan.
Mac mini 2024 juga akan menanggalkan dukungan untuk port USB-A, yang mana itu artinya hanya tersedia port USB-C.
Opsi chipset bakal tersedia untuk M4 dan M4 Pro, sementara dukungan RAM mulai dari 16GB.
Lalu, bakal ada iMac M4 yang tampaknya hanya mendapat upgrade chipset dari generasi sebelumnya memakai M3 serta dukungan RAM lebih tinggi yakni 16GB untuk model paling dasar.
Di samping itu, kita tampaknya juga bakal melihat Magic Keyboard, Magic Mouse, dan Magic Trackpad baru dengan USB-C.
Terakhir, Apple akan turut meluncurkan tablet iPad mini baru dalam tiga tahun terakhir.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: