Realme GT 7 Pro Dengan Desain Unggul Baterai 6000 mAh

Realme GT 7 Pro Dengan Desain Unggul Baterai 6000 mAh

Realme GT 7 Pro - tangkapan layar-

Selain itu, perangkat turut menawarkan ketahanan terhadap debu dan air dengan peringkat IP69.

Melalui laporan terpisah, Xiaomi 15 series diharapkan menjadi HP pertama dengan Snapdragon 8 Gen 4.

Rumor di Weibo mengklaim apabila Realme GT 7 Pro debut mendahului Xiaomi 15, maka perangkat bakal menjadi ponsel pertama dengan chipset terkencang Qualcomm.

Realme GT 7 Pro disebut dapat menampilkan chipset Snapdragon 8 Gen 4, RAM 16 GB, dan penyimpanan 1 TB.

Meskipun dia tidak mengungkapkan ukuran baterai perangkat tersebut, ponsel itu disebut memiliki baterai anoda silikon cukup besar yang dikenal dengan kepadatan energi yang unggul dan kemampuan pengisian cepat dibandingkan baterai lithium-ion konvensional.

Sebagai pengingat, GT 5 Pro memiliki baterai 5.400mAh yang menunjukkan bahwa GT 7 Pro dapat mengemas baterai sekitar 6.000mAh.

Bocoran tersebut juga mengisyaratkan bahwa Realme GT 7 Pro akan memiliki sensor telefoto periskop 50 megapiksel dengan dukungan zoom optik 3x.

Sayangnya, DCS tidak membagikan detail kamera lain yang ada di perangkat tersebut.

Melansir Gizmochina, laporan terbaru mengeklaim bahwa ini bisa menjadi ponsel pertama Realme yang menampilkan sensor sidik jari ultrasonik dalam layar.

Smartphone ini juga bakal dilengkapi dengan peringkat IP69 untuk ketahanan terhadap debu dan air, serta pemindai sidik jari ultrasonik yang lebih canggih.

Namun sampai saat ini belum ada informasi kapan smartphone ini akan diluncurkan.

Tapi mengingat smartphone ini akan menggunakan SoC Snapdragon 8 Gen 4, jadi besar kemungkinan akan diluncurkan di kuartal akhir 2024.

 

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: