Kabar Baik Nih Guys! Dibuka Sekolah Staf Presiden Angkatan II Gratis, Berminat?

Kabar Baik Nih Guys! Dibuka Sekolah Staf Presiden Angkatan II Gratis, Berminat?

epala Staf Kepresidenan Dr. Moeldoko bersama Deputi IV KSP Juri Ardiantoro, VP Corporate Communication PT Pertamina Fadjar Djoko Santoro, meresmikan peluncuran Sekolah Staf Presiden Angkatan II, di Museum Kebangkitan Nasional Jakarta, Senin (22/5).-foto : ksp.go.id-

RADARLEBONG.ID - Wahai Anak Muda Indonesia, ada kabar bahagia nih guys.

Kantor Staf Presiden Republik Indonesia membuka peluang untuk mengikuti program Sekolah Staf Presiden angkatan II.

Dirilis dari Laman Resmi Instagram @kantorstafpresidenri, bagi yang tertarik untuk mengikuti program Sekolah Staf Presiden ini buruan guys, mumpung gratis dan tidak dipungut biaya loh.

Peserta yang dinyatakan lolos nantinya selama 14 hari akan mengikuti program yang seluruhnya telah disediakan oleh pihak penyelenggara mulai dari biaya akomodasi, transportasi dan konsumsi.

BACA JUGA:KPU Tekankan PPK Tindaklanjuti Setiap Tanggapan Masyarakat

BACA JUGA:Kasihan, PPPK Formasi Tahun 2023 di Lebong Belum Juga Kantongi SK, Gajinya Auto Belum Dibayar

Masih dalam laman resmi @ksp.go.id, Kepala Staf Kepresiden Dr. Moeldoko  pun memastikan melalui Sekolah Staf Presiden (SSP), anak muda Indonesia akan mendapatkan pengalaman tentang bagaimana sulitnya dalam mengelola negara.

Pasalnya, peserta akan bekerja dan terlibat langsung dengan Tenaga Ahli di Kantor Staf Presiden guna memecahkan berbagai persoalan guna membahas isu strategis dan program prioritas dari Presiden RI.

“Jadi saya undang talenta-talenta unggul Indonesia untuk mendaftar dan berkompetisi secara fair memperebutkan kesempatan yang langka ini,” tegas Moeldoko dikutip dari laman resmi ksp.go.id.

Sekolah Staf Presiden (SSP) bukan untuk pertama kalinya dibuka. Untuk tahun ini, SSP merupakan angkatan ke II , usai tahun sebelumnya sekitar Bulan Juli tahun 2022 lalu,

BACA JUGA:Gaji ke 13 Pensiunan ASN Segera Cair, ASN TNI & Polri Bagaimana?

BACA JUGA:ST 2023 Tinggal Menghitung Hari, BPS Lebong Latih 130 Petugasnya

SSP Angkatan I dibuka dengan jumlah peserta yang dibatasi, tak kurang dari 60 ribu pendaftar diseleksi hingga menghasilkan 35 peserta.

Kemudian, di tahun 2023 ini, SSP Angkatan II memberikan kesempatan untuk seluruh pemuda dari seluruh wilayah Indonesia dengan mengandeng Pertamina.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: