RADARLEBONG.ID - Game puzzle tidak hanya menekankan aspek hiburan bagi pemain. Sejumlah game puzzle menawarkan hadiah yang menarik bagi banyak pengguna.
Alhasil, game-game jenis ini tak hanya menguji kemampuan berpikir, tetapi memberikan hadiah bagi para pemain yang berhasil menyelesaikan tantangan.
Sebagian hadiah game-game puzzle bisa dicairkan menjadi uang.
Oleh karena itu, memanfaatkan waktu luang dengan bermain game puzzle penghasil uang bisa menjadi pilihan yang menyenangkan sekaligus menguntungkan.
BACA JUGA:Kode Redeem Free Fire Terbaru Hari Ini, Buruan Klaim Hadiah Menarik!
Namun, apa ada game puzzle penghasil saldo dana, atau gamepenghasil uang langsung ke rekening?
Simak ulasan tentang sejumlah game puzzle penghasil uang berikut.
Terdapat beberapa hal yang penting diperhatikan saat memainkan game puzzle penghasil uang.
Yang paling penting adalah memastikan aplikasi yang digunakan terbukti aman dan tidak menipu.
Pengguna juga mesti berhati-hati jika hendak menyetor data pribadi. Untuk memastikan keamanan aplikasi, sebaiknya tidak mengunduh game di hape dengan mengklik link-link sembarangan yang tersebar di internet.
Pengguna Android lebih aman hanya mengunduh game puzzle yang menghasilkan uang melalui PlayStore.
Adapun pengguna iPhone baiknya mengakses game puzzle penghasil uang download dari AppStore.
Swagbucks bukan hanya platform penghasil uang dengan mengisi survei atau menonton video.
Pengguna juga dapat menghasilkan uang di Swagbucks dengan bermain sejumlah game, termasuk Puzzles and Survival.
Setelah menyelesaikan tugas sederhana, termasuk bermain game puzzle, para pengguna aplikasi Swagbucks bakal mendapatkan poin yang disebut SB.
Poin dari Swagbucks dapat ditukarkan dengan kupon, saldo PayPal, atau hadiah lainnya. Poin 1.500 SB senilai £15 atau sekitar Rp315.074.
Pengguna dapat memperoleh poin setelah mencapai level tertentu dalam game.