Jaga Keseimbangan Hormon Progesterone Dengan Mengonsumsi 4 Herbal Ini

Senin 28-04-2025,14:39 WIB
Reporter : Miya Diosi
Editor : Reni Apriani

RADARLEBONG.ID - Salah satu hormon penting wanita ialah hormon progesterone. Mengatasi masalah hormon dengan herbal untuk menyeimbangkan hormon progesterone kini menjadi solusi alami yang semakin diminati.

Hormon progesterone memiliki peran penting dalam kesehatan reproduksi wanita, mulai dari mengatur siklus menstruasi hingga menjaga kehamilan.

Ketidakseimbangan hormon ini bisa menyebabkan berbagai masalah, seperti gangguan haid, kista ovarium, hingga masalah kesuburan.

Di tengah kebutuhan akan solusi alami, berbagai tanaman herbal asli Indonesia menunjukkan potensi besar dalam membantu menyeimbangkan hormon progesterone. 

BACA JUGA:Milenial Jadi Investor Saham, Simak Cara Memilih Broker Saham Terbaik

Disadur dari situs pafipcblitarkab.org, inilah herbal untuk menyeimbangkan hormon progesterone secara alami.

1. Kunyit

Kunyit (Curcuma longa) bukan hanya populer sebagai bumbu dapur, tetapi juga sebagai herbal untuk menyeimbangkan hormon progesterone. 

Penelitian yang dilakukan oleh Fakultas Farmasi Universitas Gadjah Mada menemukan bahwa kunyit mengandung kurkumin, senyawa aktif yang berperan sebagai fitoestrogen.

Kurkumin bekerja dengan mengoptimalkan produksi progesterone secara alami dalam tubuh, sekaligus mengurangi peradangan yang sering mengganggu keseimbangan hormonal.

Kamu bisa mengonsumsi kunyit dengan cara merebus satu ruas kunyit yang telah dimemarkan, kemudian meminumnya hangat dua kali sehari.

2. Daun Sirih

Daun sirih (Piper betle) telah lama dikenal dalam pengobatan tradisional.

Penelitian dari Universitas Airlangga membuktikan bahwa ekstrak daun sirih memiliki aktivitas antioksidan tinggi yang membantu menstabilkan hormon dalam tubuh, termasuk progesterone.

Selain itu, daun sirih juga mendukung kesehatan sistem reproduksi dengan membersihkan racun yang bisa mengganggu produksi hormon. 

Kamu bisa mengolah daun sirih dengan merebus beberapa lembar dan meminumnya seperti teh herbal secara rutin.

3. Temulawak

Temulawak (Curcuma xanthorrhiza) menjadi salah satu herbal untuk menyeimbangkan hormon progesterone yang patut Anda coba. 

Kategori :