Kamu merasa tertinggal saat melihat teman-teman yang sudah menikah, punya pekerjaan mapan, atau membeli rumah pertama mereka.
Di era media sosial ini semua orang bisa dengan mudah membagikan pencapaian mereka, tetapi jarang yang menunjukkan perjuangan di baliknya.
Kamu mungkin mulai merasa insecure dan mempertanyakan diri sendiri, "Kenapa hidupku nggak seperti mereka?" Padahal, setiap orang punya waktunya sendiri untuk berkembang.
Tapi karena terus melihat kesuksesan orang lain, kamu jadi merasa seolah-olah tidak cukup baik atau tidak bergerak cukup cepat dalam hidup.
3. Takut akan Masa Depan
Setiap kali memikirkan masa depan, kamu merasa cemas atau bahkan takut. Pikiran seperti "Apakah aku bisa sukses?" atau "Bagaimana kalau aku gagal?" sering muncul dan mengganggu ketenanganmu.
Ketidakpastian tentang keuangan, pekerjaan, dan hubungan membuatmu terus overthinking.
Kamu ingin punya hidup yang stabil, tetapi tidak tahu harus mulai dari mana.
Rasa takut ini bisa membuatmu sulit tidur, sulit fokus, atau bahkan membuatmu ragu dalam mengambil keputusan penting.
4. Merasa Tidak Puas dengan Pekerjaan
Kamu sudah bekerja, tetapi merasa tidak bahagia. Pekerjaan yang dulu terasa menyenangkan kini terasa membosankan atau tidak sesuai dengan passion-mu.
Banyak orang mengalami quarter life crisis ketika mereka mulai merasa bahwa pekerjaan mereka tidak membawa kepuasan batin.
Bisa jadi gaji cukup, tapi tidak ada motivasi untuk berkembang. Atau mungkin kamu merasa stuck, ingin mencari pekerjaan baru tetapi takut meninggalkan zona nyaman.
Bahkan, ada yang mulai mempertanyakan apakah mereka benar-benar berada di jalur karier yang tepat atau hanya menjalani apa yang diharapkan orang lain.
5. Mengalami Burnout atau Kehilangan Motivasi
Kamu merasa kelelahan, bukan hanya secara fisik tetapi juga mental dan emosional. Setiap hari terasa berat, bahkan untuk hal-hal kecil sekalipun.