RADARLEBONG.ID- Penggunaan masker memungkinkan bagian bawah wajahmu tak terlihat di mata orang lain.
Meski begitu, ada kalanya Kamu harus membuka masker itu, misalnya saat makan.
Nah, saat waktu ini tiba, lipstik yang sengaja Kamu torehkan di bibir agar tampak segar, rupanya terhapus dan tertempel di balik masker.
Alhasil, bibirmu terlihat lebih pucat bahkan hitam. Tak jarang Kamu jadi tak percaya diri.
BACA JUGA:5 Manfaat Daun Ubi Jalar, Salah Satunya Obati Penyakit Diabetes Melitus
Di lain sisi, Kamu heran. Pasalnya, Kamu bukanlah perokok. Kok bisa bibir malah menghitam?
Eits, mesti Kamu ketahui nih, merokok bukanlah satu-satunya penyebab bibirmu hitam, lo.
Masih ada beberapa hal yang jadi penyebabnya, di antaranya mungkin sudah menjadi kebiasaanmu sehingga Kamu jadi tak ‘ngeh’.
Nah, memangnya apa saja sih penyebab bibir menghitam selain merokok?
1. Bibir kering
Bibir merupakan salah satu bagian tubuh yang mudah sekali kering. Pasalnya, kulit bibir selalu terbuka, sehingga kelembapannya rentan hilang. Terlebih lagi ketika cuaca sedang panas.
Adapun di saat kering, bibir jadi mudah pecah-pecah dan bisa menghitam secara perlahan.
2. Hiperpigmentasi
Hiperpigmentasi atau kondisi di mana melanin di dalam tubuh terlalu banyak akan memengaruhi warna kulit menjadi lebih gelap, termasuk warna bibir.
Untuk diketahui, melanin biasanya terbentuk akibat terlalu sering terpapar sinar matahari.