RADARLEBONG.ID- Realme resmi meluncurkan smartphone barunya C51s di Indonesia.
Ponsel yang mengisi segmen entry-level itu dilengkapi sejumlah spesifikasi dan fitur terbaik di kelasnya. Salah satunya kamera AI beresolusi 50MP.
"Melalui kehadiran realme C51s, kini anak muda tanah air disuguhkan smartphone baru yang andal untuk diajak aktivitas apapun dengan desain tertipis dan resolusi kamera terbesar dalam segmen harganya," ujar Ellen Zhou - Marketing Director realme Indonesia dalam siaran persnya, Rabu.
Realme C51s dengan Shiny Waterfall Design menampilkan kilau layaknya air yang jatuh dengan tekstur layaknya meteor.
BACA JUGA:Eksplorasi 3 Kehebatan Kamera Samsung Galaxy Z Flip6
Bodi ponsel itu diklaim tertipis 7,49mm dan teringan di kelasnya.
Konstruksi realme C51s terasa kokoh dan premium berkat material berkualitas dan bezel right-angle.
Smartphone ini menampilkan layar berukuran 6,7 inci dengan refresh rate 90Hz. Realme C51s turut disematkan fitur Mini Capsule yang secara cerdas beradaptasi dengan layar depan, membuat munculnya informasi pada layar.
Ponsel itu dilengkapi kamera utama beresolusi 50MP dengan dukungan AI.
BACA JUGA:Pengguna iPad Bisa Main Gim Nintendo, Begini Caranya
Selain itu, ponsel tersebut dibekali fitur berbagai mode kamera termasuk Mode Street, Mode Potret, Mode Beauty, HDR, Pengenalan Wajah, Filter, dan Kontrol Efek Bokeh.
Realme C51s mengusung memori 6GB+6GB|128GB sehingga memberikan keleluasaan bagi penggunanya.
Memori itu bisa diperluas ang besar memberikan pengalaman lewat dukungan DRE Dynamic RAM Expansion Technology.
Realme C51s dapat memperluas kapasitas RAM 6GB hingga 6GB lagi untuk menikmati pengalaman layaknya kapasitas memori 12GB, memungkinkan pengalaman penggunaan yang lebih lancar.
Realme C51s mendukung pengisian daya cepat 33W SUPERVOOC dengan baterai sebesar 5.000mAh sehingga bisa bebas diajak beraktivitas seharian.