RADARLEBONG.ID- Vivo Indonesia beberapa hari yang lalu memperkenalkan Vivo V25 Series 5G yang terdiri dari Vivo V25 5G dan Vivo V25 Pro 5G.
Apabila dibandingkan terdapat beberapa hal yang berbeda dari kedua smartphone tersebut. Vivo V25 5G dan Vivo V25 Pro 5G, sama-sama menawarkan keunggulan dari segi kamera.
Duo HP terbaru Vivo ini membawa kamera utama 64 MP Night Camera dengan teknologi OIS. Namun, memiliki kamera utama yang sama bukan berarti seluruh spesifikasi sama juga.
Terdapat beberapa perbedaan yang patut diketahui, mengenai Vivo V25 5G vs Vivo V25 Pro 5G ini.
Dalam artikel ini, kami akan memberikan informasi yang lebih mendalam mengenai perbandingan Vivo V25 5G dan Vivo V25 Pro 5G. Berikut ini ulasan lengkapnya.
1. Kamera
Modul kamera belakang Vivo V25 Pro dan Vivo V25 sama. Terdiri dari 64MP OIS Night Camera, 8MP Super Wide-Angle Camera, dan 2MP Super Macro Camera.
Sudah ada teknologi Bokeh Flare Portrait dan Bokeh Portrait Video di kamera belakang dan depan. Nah, yang berbeda di fiturnya.
Kamera belakang 64MP vivo V25 Series 5G dilengkapi Hybrid Image Stabilization. Gabungan efek OIS dan EIS.
Agar transisi stabil dan tidak ngeblur saat merekam video. Untuk Vivo V25 punya fitur Real-Time Extreme Night Vision yang memberi preview atau pratinjau kecerahan gambar di situasi lowlight.
Berguna untuk meminimalisir noise. Beda lainnya di kamera depan. vivo V25 Pro memiliki 32MP Eye Autofocus. Sedangkan vivo V25 dilengkapi 50MP Eye Autofocus.
2. Performa
Vivo V25 Pro menggunakan chipset Quasi-flagship Dimensity 1300, 6 Nm, dengan skor AnTuTu lebih dari 660.000.
Chipsetnya kencang, juga membantu di kemampuan fotografi dan videografi. Vivo V25 memakai chipset MediaTek Dimensity 900, juga 6 Nm. Tapi, lebih fokus pada hemat daya dan fungsi harian dibanding performa.
3. Kapasitas RAM