Fitur Terbaru Sistem Operasi Android 15 Dapat Melacak Situs Web Yang Berpotensi Bahaya Bagi HP

Jumat 05-07-2024,12:54 WIB
Reporter : Miya Diosi
Editor : Miya Diosi

RADARLEBONG.ID- Mekipun masih beberapa bulan lagi risnya dan belum diketahu bulan pasti perilisan dari Android 15 ini.

Sebagian besar fitur dan perubahan baru telah diungkapkan hal ini tentu berkat dari versi beta.

Sedikit mengulas tahun sebelumnya Android 12 adalah peningkatan OS terakhir yang disebut benar-benar baru baru.

Sementara penerusnya, yakni Android 13 dan Android 14, belum terlalu mengesankan. Keduanya tidak memperkenalkan fitur-fitur terobosan atau perubahan UI apa pun.

BACA JUGA:Apa Itu Sistem Operasi Android 15? Lantas Kapan Jadwal Rilis Android 15?

Kini, Android 15 bakal hadir dengan membawa banyak fitur baru nan menarik yang akan membuat pengguna tak sabar.

Fitur Terbaru Sistem Operasi Android 15 Dapat Melacak Situs Web Yang Berpotensi Bahaya Bagi HP.

Sambil menunggu rilis resminya, simak fitur-fitur terbaik di Android 15

1. Situs web berbahaya

Enhanced Protection menggunakan fitur machine learning untuk mengidentifikasi situs berisiko yang belum dikonfirmasi oleh Safe Browsing sebagai situs yang berpotensi berbahaya.

Situs yang baru dibuat dan situs yang menyembunyikan potensi membahayakan mungkin tidak langsung terdeteksi oleh sistem deteksi dari Safe Browsing.

2. Kesehatan baterai

Android 15 dapat memungkinkan pengguna untuk melihat kesehatan baterai perangkat mereka.

Fitur ini pertama kali terlihat di Android 14 QPR2 Beta 2, tetapi tidak sepenuhnya didukung, sehingga tidak pernah sampai ke perangkat Google Pixel mana pun.

Tampaknya Android 15 akan membuat informasi kesehatan baterai dapat diakses oleh pengguna. 

Kategori :

Terpopuler