43 Guru dan 61 Tenaga Kesehatan Lebong Menunggu Hasil Sanggahan PPPK

Kamis 26-10-2023,09:00 WIB
Reporter : Adrian Roseple
Editor : Redaksi

RADARLEBONG.ID - Badan Kepegawaian Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Lebong mengumumkan bahwa hasil sanggah seleksi Pegawai Pemerintah Dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Formasi Guru dan Tenaga Kesehatan tahun 2023 akan diumumkan pada 28 Oktober 2023 mendatang.

Hal ini disampaikan oleh Kepala BKPSDM Lebong, Benny Kodratullah, MM melalui Kabid Mutasi dan Pengadaan Pegawai, Chandra, SE pada Rabu (25/10/2023).

"Saat ini masih dalam tahapan penyampaian masa sanggah dari para peserta yang dinyatakan TMS. Jawaban atau pengumuman sanggah akan diumumkan pada 28 Oktober mendatang," kata Chandra.

BACA JUGA:Desa Wajib Lunasi PBBP2 Sebelum Ajukan DD Tahap III

Ditegaskannya, bahwa jawaban sanggah para pelamar tentu akan dijawab langsung oleh Panitia Seleksi Daerah (Panselda) dengan tetap berkoordinasi dengan pihak Panselnas BKN. Yangmana jawaban sanggah itu hanya di peruntukan bagi para pelamar PPPK yang mengajukan sanggah yang dinyatakan tidak lolos seleksi administrasi pada laman SSCASN.

"Ini artinya pelamar yang tidak lolos hanya diperbolehkan untuk mengajukan sanggahan dari hasil seleksi administrasi yang dilakukan oleh instansi yang didaftar. Contohnya apabila ada berkas dari peserta terjadi kesalahan yang dilakukan oleh panitia jadi peserta boleh melakukan sanggah," tegasnya.

Chandra menambahkan, untuk jumlah pelamar yang mengajukan sanggah pada tahap administrasi PPPK di Lebong tahun ini, dirinya mengaku tidak mengetahui secara detail. Hanya saja berdasarkan dari jumlah sementara pelamar seleksi administrasi yang tidak memenuhi syarat atau TMS, pada seleksi ini tercatat ada 43 orang dari formasi guru dan 61 orang dari formasi Nakes.

BACA JUGA:Nihil Tenaga Kerja Asing (TKA) di Lebong Sejak 2020, Disnakertrans Minta Masyarakat Aktif Mengawasi

"Data peserta yang melakukan sanggah itu di input oleh operator, jadi saran saya tunggu saja jadwal hasil sanggah yang diumumkan di masing-masing akun peserta," pungkasnya.

Diketahui, berdasarkan data BKPSDM Lebong untuk rincian keseluruhan kuota PPPK tahun 2023 ini pada formasi Guru sebanyak 274 pelamar dan formasi Kesehatan sebanyak 282. Sementara peserta yang dinyatakan lulus pada seleksi administrasi saat ini tercatat ada 191 orang dari formasi Guru, sedangkan 267 orang dari formasi nakes. Jadi total keseluruhan yang dinyatakan lulus administrasi dari kedua formasi tersebut sebanyak 458 orang.

 

Kategori :