MUARA ENIM, RADARLEBONG.ID - Kejadian ini patut untuk menjadi peringatan bagi seluruh masyarakat .
Menyusul kejadian tertangkapnya seorang Oknum TNI Gadungan asal Kecamatan Lawang Kidul, Kabupaten Muara Enim Provinsi Sumatera Selatan, Rahman Nudin (36) yang telah bikin resah warga.
Itu setelah, dirinya yang mengaku telah berpangkat Letnal Kolonel (Letkol) tersebut mengaku seorang anggota dari Badan Intelijen Strategis (BAIS).
Dilansir dari sumeks.co.id, tak hanya memiliki atribut seragam TNI lengkap, namun dirinya juga dilengkapi dengan sangkur dan pistol korek api.
BACA JUGA:Oknum BRI Unit Tes Terlibat Skandal KUR Fiktif di Lebong, Kajari: Nanti Kita Buktikan!
Namun, langkah lincah sang oknum TNI gadungan tersebur berhasil terendus seorang Bintara TNI, Serda Hery dari Babinsa Kelurahan Cipayung Jaya, Kota Depok
Kok bisa, sang oknum TNI gadungan asal Muara Enim tersebut ditangkap di Depok dan bagaimana modus oknum TNI gadungan tersebut?
Aksi Rahman, oknum TNI gadungan tersebut terendus usai dirnya melakukan penipuan yang tak lain kali ini korbannya bukan lah orang biasa.
Oknum TNI Gadungan tersebut diduga melakukan penipuan dengan korban seorang pensiunan ASN yang pernah menjabat sebagai mantan Camat Pancoran Mas, Syaiful Hidayat dengan kerugian mencapai Rp38 juta.
BACA JUGA: Jaksa Agung Tindak Tegas Oknum Jaksa yang Melakukan Dugaan Pemerasan
Dari penuturan oknum TNI gadungan tersebut, dirinta bertemu korbanm, Syaiful Hidayat pada Mei 2022.
Yangmana, diketahui korban, syaiful hidayat meminta bantuan memindahkan tugas anaknya.
”Saya minta Rp38 juta, untuk bantu pindah anaknya dari NTT ke Depok,” kata Rahman.
Tak hanya di situ saja, Rahman , oknum TNI gadungan itu juga bisa mengurus sertifikat tanah dengan korban warga Depok yang nyaris jadi korban penipuan oknum TNI gadungan tersebut.
“Ada, satu orang yang mau urus sertifikat. Belum (dapat hasil),” akunya