BENGKULU UTARA, RADARLEBONG.ID - Lembaga Amil Zakat, Infaq, dan Shadaqah Muhammadiyah (LAZISMU), kemarin (19/8) membagikan gerobak usaha dan paket sembako kepada pedagang di Pasar Purwodadi Arga Makmur.
Pembagian ini sendiri dilakukan oleh Wakil Bupati Bengkulu Utara Arie Septia Adinata, S.E, M.AP. Ketua Lazismu Bengkulu Utara (BU) Hendri Firmansyah SE, mengatakan kegiatan ini dilaksanakan selain memperingati HUT RI ke-77, juga merupakan rangkaian peringatan HUT Lazismu. "Ada banyak kegiatan yang kita laksanakan mulai dari kegiatan bidang Ekonomi, Sosial, Pendidikan, Kesehatan, Lingkungan, Kemanusiaan, Sosial dan dakwah yang bersinergi bersama pemerintah. Dan pembagian gerobak usaha serta paket sembako ini merupakan program bidang ekonomi," ujarnya. BACA JUGA:HUT RI , 6 Napi Lapas Arma Terima Remisi Bebas Sementara itu, Wakil Bupati Bengkulu Utara Arie Septia Adinata, S.E, M.AP kepada awak media, mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan Lazismu BU. "Kita mengapresiasi kegiatan yang dilakukan oleh Lazismu, karena ini merupakan suatu kegiatan sosial, sesuai dengan tema HUT RI tahun ini, pulih lebih cepat bangkit lebih kuat. Kegiatan ini kami apresiasi, dalam membagikan 77 Sembako dan juga gerobak pada para pedagang mikro di Bengkulu Utara," demikian Wabup. (aer) Kegiatan ini juga dihadiri oleh Kepala Dispora Bengkulu Utara, Kepala Diknas Bengkulu Utara, Kepala Dinas Sosial Bengkulu Utara, Kepala BPBD Bengkulu Utara, Camat Arga Makmur, Ketua LAZISMU Bengkulu Utara, Kepala Muhammadiyah Bengkulu Utara, serta perwakilan MUI Bengkulu UtaraLazismu Bengkulu Utara Bagi-Bagi Gerobak dan Sembako
Senin 22-08-2022,11:11 WIB
Reporter : Firdaus Effendi
Editor : Redaksi Radar Lebong
Kategori :
Terkait
Senin 22-08-2022,11:11 WIB
Lazismu Bengkulu Utara Bagi-Bagi Gerobak dan Sembako
Terpopuler
Selasa 13-01-2026,11:06 WIB
Wuling E100 2026, Mobil Listrik Mini Murah dengan Jarak Tempuh hingga 220 Km
Selasa 13-01-2026,12:03 WIB
Review Wuling Darion EV CE: MPV Listrik 7 Seater Nyaman dan Mewah dengan Harga Terjangkau
Selasa 13-01-2026,19:34 WIB
Bisakah Mobil Listrik Menerobos Banjir? Risiko, Batas Aman, dan Hal yang Wajib Diperhatikan
Selasa 13-01-2026,11:19 WIB
Rilis Harga Baterai Wuling Air EV Bikin Merinding, Bongkar Fakta Biaya dan Komponennya
Selasa 13-01-2026,13:41 WIB
Perbandingan Toyota Kijang Kapsul Diesel vs Isuzu Panther Diesel: Mana yang Lebih Unggul?
Terkini
Selasa 13-01-2026,19:45 WIB
Wuling Cloud EV vs BYD Dolphin: Perbandingan Lengkap Desain, Fitur, Performa, dan Harga
Selasa 13-01-2026,19:34 WIB
Bisakah Mobil Listrik Menerobos Banjir? Risiko, Batas Aman, dan Hal yang Wajib Diperhatikan
Selasa 13-01-2026,19:25 WIB
Kenapa Isuzu Panther Disebut Mobil Badak?
Selasa 13-01-2026,18:00 WIB
Performa Honda Civic Type R Arta GT Meluncur Tahun 2026
Selasa 13-01-2026,17:56 WIB