LEBONG SELATAN - Perbaikan sementara tak jamin perbaikan jembatan penghubung kokoh . Meski begitu, warga Desa Mangkurajo tetap rutin melaksanakan gotong royong. Diharapkan, peran Pemkab Lebong melalui OPD teknis untuk dapat merealisasikan pembangunan jembatan permanen.
Apalagi, diketahui, kondisi jembatan saat ini terlihat jelas mengalami kerusakan, seperti lantai jembatan sudah berlubang dengan kayu yang telah melapuk dan rapuh. Dinas PUPR-Hub Kebut Peningkatan Jalan Lokal " Kalau sekarang jembatan masih bisa dilintasi, namun kami tak menjamin ini akan bertahan. Apalagi, jembatan ini hanya terbuat dari kayu berbahan papan, sehingga ketahanannya terhadap hujan dan panas tidak tahan," terang Budi warga sekitar. Dan, lanjut dia, sudah sewajarnya, jembatan yang memiliki banyak kerusakan tersebut, agar segera diperbaiki. "Kami sangat mengharapkan bahwa adanya perbaikan atau pembangunan baru jembatan secara permanen. Dimana dengan kondisi jembatan yang saat ini, ketahananya tidak menjamin dan memadai. Seperti kondisi jembatan saat ini, bagi pengendara harus ektra hati-hati, terkhusunya penendara bermuatan berat," harapnya. Diketahui, Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang dan Perhubungan (PUPRP-Hub) Lebong membangun 4 jembatan bersumber dari APBD tahun 2021 sebesar Rp 5 miliar. Dengan rincian, jembatan beton Desa Suka Datang Kecamatan Pelabai dengan pagu Rp 1,4 Miliar. Sedangkan, 3 proyek jembatan tahun 2020 tersebut yaitu pembangunan di desa air kota baru 2,3 miliar, jembatan gantung desa talang leak dua, kecamatan Bingin kuning, 900 juta, jembatan beton beton air Uram menuju kantor camat, kecamatan Uram Jaya lanjutan 400 juta. (arp)Perbaikan Sementara Tak Jamin Jembatan Kokoh
Selasa 07-12-2021,12:51 WIB
Editor : Radar Lebong
Kategori :