LEBONG SAKTI - Pasca Serah Terima Jabatan (Sertijab), Camat Lebong Sakti, Sabirin, SSos mengakui akan lebih memperhatikan kesejahteraan sosial masyarakat, sesuai dengan visi misi Pemerintah Kabupaten yang menginginkan agar masyarakat Lebong dapat bahagia dan sejahtera. Sehingga tentunya pemerintah Desa harus memahami prioritas penggunaan dana desa di tahun 2022 mendatang, sesuai dengan yang tertera dalam Peraturan Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, Dan Transmigrasi Republik Indonesia Nomor 7 Tahun 2021.
Sebagai langkah awal, dalam waktu dekat akan menjalin silaturahmi bersama dengan seluruh kepala desa selingkup Lebong Sakti. Selain untuk saling mengenal satu sama lain, kegiatan silaturahmi tersebut menyatukan visi serta misi dalam membangun masyarakat menuju ke arah yang lebih baik lagi," kata Camat "Pada dasarnya saya masih mendalami apa saja yang merupakan kewenangan seorang Camat, dan disamping itu juga saya akan memulai menjalankan tugas saya selaku Camat. Karena ini adalah akhir tahun, ya sambil belajar sekaligus berkerja nyata," kata Camat Selain itu, karena 90 persen desa selingkup Lebong Sakti ini sudah melakukan Musdes terkait Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDes). Maka dirinya dalam waktu dekat akan melihat kinerja tim penyusun dan melakukan verifikasi dan validasi terkait RKP yang telah di susun tersebut, dengan berpatokan pada prioritas penggunaan dana desa di tahun 2022 mendatang. "Itu patokan kita, agar kucuran DD itu dapat berjalan sesuai dengan prioritas penggunaannya," singkatnya (pry)Camat Ingatkan Penggunaan DD
Kamis 14-10-2021,14:41 WIB
Editor : Radar Lebong
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Kamis 21-11-2024,10:22 WIB
Kelebihan dan Kekurangan Samsung Galaxy M15 5G, Ini Penjelasannya
Kamis 21-11-2024,10:42 WIB
Infinix Hot Free Fire: HP Gaming dengan Harga Terjangkau untuk Penggemar Game
Kamis 21-11-2024,12:04 WIB
Langkah Murah Merawat V-Belt Sepeda Motor Honda Agar Lebih Awet
Kamis 21-11-2024,10:10 WIB
OPPO Watch X Smartwatch Elegan untuk Gaya Hidup Sehat
Kamis 21-11-2024,10:26 WIB
Bocoran Spesifikasi Samsung Galaxy A56 5G 2025, Kapan Masuk Indonesia?
Terkini
Kamis 21-11-2024,12:11 WIB
Anak Perempuan Haid Lebih Cepat Berisiko Menopause Lebih Awal
Kamis 21-11-2024,12:04 WIB
Langkah Murah Merawat V-Belt Sepeda Motor Honda Agar Lebih Awet
Kamis 21-11-2024,11:59 WIB
Dokter Sebut Nyeri Pinggang Bukan Pertanda Sakit Gagal Ginjal
Kamis 21-11-2024,11:55 WIB
Obesitas Salah Satu Penyebab Utama Risiko Kanker Rahim
Kamis 21-11-2024,11:52 WIB