PASANG IKLAN ONLINE AGUSTUS

Yamaha Lexi LX 155 Warna dan Grafis Baru, Harga 27 Juta

Yamaha Lexi LX 155 Warna dan Grafis Baru, Harga 27 Juta

Yamaha Lexi LX 155-tangkapan layar -

RADARLEBONG.ID - Yamaha kembali menyegarkan salah satu andalan di segmen skutik premium, LEXI LX 155, melalui warna dan grafis baru di seluruh lini varian.

Di varian tertinggi LEXI LX 155 S ABS, Yamaha mengganti warna Magma Black dengan Ceramic Grey yang dipadukan cast wheel hitam, terkesan premium.

Tipe menengah LEXI LX 155 S, warna baru Sand melengkapi opsi Elixir Dark Silver yang telah tersedia sebelumnya.

Tak hanya warna, Yamaha juga memperbarui grafis dengan desain stripping yang lebih tajam dan menyatu dari bodi depan hingga belakang.

BACA JUGA:Simak Bahaya Menggunakan Busi yang Salah Pada Mesin Mobil

Identitas produk diperjelas lewat embos tulisan “LEXI” di bagian depan serta “155 LX” di buritan.

Sementara itu, LEXI LX 155 Standard mendapat warna Matte Green yang dipasangkan dengan Metallic Black, didukung grafis minimalis untuk kesan elegan.

Dari sisi performa, LEXI LX 155 tetap mengandalkan mesin Blue Core 155 cc generasi terbaru dengan teknologi VVA, SOHC, 4 katup.

Mesin menghasilkan tenaga 11,3 kW pada 8.000 rpm dan torsi 14,2 Nm pada 6.500 rpm.

Fitur Stop & Start System, Smart Motor Generator, hingga ABS pada varian tertentu tetap dipertahankan.

Kenyamanan menjadi nilai jual utama melalui flat footboard, jok rendah, Sub-Tank Suspension, serta bobot ringan 116–118 kg.

LEXI LX 155 juga dibekali fitur modern seperti Y-Connect, Smart Key System, electric power socket, dan panel instrumen full LCD.

Yamaha LEXI LX 155 S ABS Ceramic Grey dijual seharga Rp 31.700.000, LEXI LX 155 S Sand, Elixir Dark Silver Rp 28.850.000, dan varian STD Matte Green, Metallic Black Rp 27.050.000.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: