Kolaborasi Bersama Intel, Lenovo Rilis Yoga Slim 7i Aura Edition

Kolaborasi Bersama Intel, Lenovo Rilis Yoga Slim 7i Aura Edition

Lenovo Rilis Yoga Slim 7i Aura Edition-tangkapan layar-

RADARLEBONG.ID- Lenovo mengumumkan jajaran perangkat terbaru guna melengkapi portofolio Copilot+ PC di Indonesia.

Melanjutkan semangat Smarter Technology for All dan merefleksikan visi barunya yakni Smarter AI for You,

rangkaian inovasi baru Lenovo ini dirancang untuk menghadirkan pengalaman AI yang lebih personal dengan kendali penuh tetap di tangan penggunanya.Salah satu yang menarik adalah Lenovo Yoga Slim 7i Aura Edition.

Pertama kali diperkenalkan di ajang Lenovo Innovation World 2024 di Berlin, ini merupakan laptop Copilot+ PC besutan Lenovo hasil kerja sama jangka panjang dengan Intel yang dirancang khusus untuk memberikan pengalaman komputasi terbaik.

BACA JUGA:Asus Siapkan ROG Phone 9 FE: Ponsel Gaming Premium Dengan Harga Murah

Dengan menggabungkan desain premium, performa tinggi, dan fitur-fitur canggih, Lenovo Yoga Slim 7i Aura Edition menawarkan perpaduan fitur unik yang dirancang untuk meningkatkan pengalaman komputasi yang lebih dipersonalisasi.

Lenovo Yoga Slim 7i Aura Edition hadir dengan fitur-fitur unik, antara lain Smart Mode, Smart Share, dan Smart Care.

Dengan menggunakan Smart Mode, Lenovo Aura Edition memiliki kontrol lebih atas kustomisasi PC yang dapat secara otomatis menyesuaikan kebutuhan pengguna.

Baik itu bekerja, bersantai, membuat konten atau lainnya. Fitur-fitur yang ada di Smart Mode secara dinamis menyesuaikan kinerja dan pengaturan sistem, memberikan kondisi optimal untuk setiap aktivitas.

Dengan fitur Smart Share, pengguna Lenovo Aura Edition dapat berbagi gambar dengan mulus antara laptop dan smartphone menggunakan kecerdasan buatan.

Cukup dekatkan ponsel ke laptop, kemudian aplikasi Smart Share akan terbuka secara otomatis di kedua perangkat.

Transfer foto dapat dilakukan dengan cara drag-and-drop. Fitur ini mendukung platform Android dan iOS.

Sedangkan Smart Care menawarkan bantuan langsung dari teknisi Lenovo yang bisa diakses kapan saja melalui PC dan telepon.

Dengan layanan Lenovo Premium Care, pengguna dapat menerima dukungan teknis langsung dari para ahli Lenovo yang mampu mencarikan solusi atas masalah yang dihadapi.

Selain fitur Lenovo Aura Edition, Lenovo Yoga Slim 7i Aura Edition juga merupakan laptop Intel Evo Edition yang ditenagai oleh prosesor Intel Core Ultra (Seri 2).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: