Ikan Gabus Memiliki Sejuta Khasiat Bagi Kesehatan Tubuh

Ikan Gabus Memiliki Sejuta Khasiat Bagi Kesehatan Tubuh

Manfaat Ikan Gabus-tangkapan layar-

RADARLEBONG.ID- Setiap daerah dan etnis, tentu memiliki kuliner khas. Itulah kekayaan kuliner Nusantara.

Salah satunya Gabus Pucung ala Bekasi, Jawa Barat, kuliner khas orang Betawi Bekasi. 

Bagaimana nikmatnya Gabus Pucung ala Bekasi itu? Kebetulan saya sudah pernah bikin konten video reportasenya di channel YouTube saya, sepulang dari salah satu rumah makan khas Betawi, di daerah Babelan, Kabupaten Bekasi.

Masakan ikan gabus sendiri bagi keluarga saya, memang bukan hal asing.

BACA JUGA:Waspadai Jenis Penyakit Yang Sering Mematikan Secara Mendadak

Di kampung saya, ikan gabus atau "Juku Anakang" (bahasa Makassar) atau "Bale Salo" (Bahasa Bugis) biasanya dikomsumsi sebagai obat bagi ibu rumah tangga yang usai menjalani operasi (bedah) sesar.

Bukan itu saja, menu khas Betawi Ikan Gabus Pucung ini juga sudah menjadi pilihan hotel bintang lima ini dalam memanjakan konsumen setianya.

Dipilihnya menu ikan gabus ini sebagai menu andalan 2021 bagi chef hotel berbintang.

Alasannya, karena ikan merupakan makanan yang dikenal lezat dan bergizi baik. 

Bahkan beberapa literatur menyebutkan, ikan gabus ternyata memiliki khasiat untuk kesehatan manusia.

"Ekstrak ikan gabus dapat, menjadi obat penyakit diabetes," begitu kesimpulan satu peneliti dari Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya.

Ekstrak ikan gabus, juga diklaim dapat menurunkan kadar gula darah dan memperbaiki jaringan pankreas yang rusak. Kenapa?

Ya karena kerusakan jaringan pankreas sendiri, dapat menyebabkan terjadinya hiperglikemik atau kadar gula berlebih dalam darah.

Executive Chef Aston Hotel Jambi, Andi Wahyudi mengatakan, Gabus Pucung adalah sajian ikan berkuah hitam yang mirip seperti rawon.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: