Menelusuri Perbedaan HP Xiaomi Redmi 12 VS Redmi Note 12 Salah Satunya Desain Kamera Boba 3

Menelusuri Perbedaan HP Xiaomi Redmi 12 VS Redmi Note 12 Salah Satunya Desain Kamera Boba 3

HP Xiaomi Redmi 12 VS Redmi Note 12-foto :tangkapan layar-

RADARLEBONG.ID-  Produk Xiaomi merupakan produk yang berhasil mencuri perhatian masyarakat Indonesia.

Varian HP dari  Xiaomi berhasil membuat banyak konsumen membelinya seperti produk Xiaomi Redmi 12 dan Redmi Note 12.

Meskipun keduanya ini memiliki persamaan dengan bentuk kamera boba 3 akan tetapi secara spesifik kedua HP ini memiliki perbedeaan. 

Xiaomi Redmi 12 memiliki desain kaca premium pada bagian belakang, dan dilengkapi dengan prosesor MediaTek Helio G88.

BACA JUGA:Cek Harga dan Desain Smartwatch SUUNTO 7 Yang Digunakan Kalangan Artis

Smartphone ini memiliki layar 6.79 inci dengan resolusi FHD+ serta dilengkapi baterai 5000 mAh yang telah mendukung pengisian daya cepat 18W.

HP Xiaomi Redmi 12 memiliki kamera utama 50 MP dan kamera depan 8 MP serta tersedia dalam varian warna midnight black, sky blue, dan polar silver.

Selain itu pada baterai memiliki kapasitas yang cukup jumbo, yaitu 5.000 mAh dan dilengkapi kemampuan pengisian daya cepat 18W.

Untuk fitur ketahanan ponsel, Redmi 12 sudah dibekali dengan sertifikasi anti air-debu IP53, sehingga sudah tahan air dan debu.

BACA JUGA:GAMING TEST HP Tecno Spark 10 Pro Indonesia, Spesialis SOSMED Bisa Diajak GAMING Juga?!

Pada audio dilengkapi dengan dual speaker atau stereo speaker yang menunjang untuk hiburan.

Urusan dapur pacu dibekali dengan MediaTek Helio G88 (12nm) dan dipadukan dengan beberapa pilihan RAM/ROM.

Masing-masing 4/128GB, 8/128GB, dan 8/256B. Jika masih kurang, bisa memanfaatkan memori eksternal hingga 1 TB.

HP ini berjalan pada antarmuka MIUI 14 berbasis Android 13. Dimensi ponsel in memiliki panjang 168,6 mm, ketebalan 8,17 mm dengan lebar 76,28 mm dengan bobot 198,5 gram.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: