Misteri Mengerikan Pamali Dusun Pocong, Melanggar Adat Mengundang Petaka

Misteri Mengerikan Pamali Dusun Pocong, Melanggar Adat Mengundang Petaka

Misteri Mengerikan Pamali Dusun Pocong, Melanggar Adat Mengundang Petaka--Instagram @pamalimovie

RADARLEBONG.ID - Film Pamali Dusun Pocong yang diadaptasi dari game horor Pamali: Indonesian Folklore Horor The Tied Corpse, baru saja dirilis di layar lebar pada 12 Oktober 2023.

Dengan durasi selama 99 menit, Film Pamali Dusun Pocong menghadirkan misteri yang mengerikan pada sebuah desa terpencil yang sedang terkena wabah misterius. 

Kisah Pamali Dusun Pocong dimulai dengan tiga perempuan petugas medis yang sangat berani: Mila (diperankan oleh Yasamin Jasem), Gendis (diperankan oleh Dea Panendra), dan Puput (diperankan oleh Arla Ailani).

Misi berani mereka adalah mengunjungi sebuah desa terpencil yang telah dilanda oleh wabah penyakit misterius yang begitu menakutkan.

BACA JUGA:Kontroversi Film Ice Cold, Ketua LSF RI Menegaskan Film Tak Dapat Digunakan sebagai Rujukan Kasus

Mereka tidak menjalani misi ini sendirian, karena dibantu oleh dua orang penggali kubur yang juga penuh keberanian, Cecep (diperankan oleh Fajar Nugra) dan Deden (diperankan oleh Bukie B. Mansyur).

Bersama-sama, mereka memulai perjalanan yang sarat tantangan, dengan tujuan mulia untuk mencapai desa yang membutuhkan bantuan mereka.

Perjalanan mereka menuju Dusun Pocong tidaklah mudah. Mereka harus melintasi danau dan melalui hutan yang gelap dengan berjalan kaki selama tiga jam penuh.

Ketika akhirnya mereka mencapai Dusun Pocong, yang disambut adalah pemandangan yang sangat sepi dan angker.

Namun, misteri Pamali Dusun Pocong semakin mendebarkan ketika para petugas medis dan penggali kubur ini mulai mengalami kejadian-kejadian aneh dan menakutkan.

BACA JUGA:Ice Cold: Murder, Coffee, and Jessica Wongso, Kasus Kriminal dalam Cangkir Kopi yang Mengguncang

Suara siulan misterius mulai menghantui mereka, dan penampakan pocong yang menyeramkan menjadi kenyataan di hadapan mata mereka.

Apakah kemunculan pocong ini terkait dengan mungkin kesalahan dalam proses pemakaman jenazah?

Ini adalah salah satu pertanyaan yang menghantui para warga Dusun Pocong. Mereka semakin yakin bahwa semua ini memiliki kaitan dengan Pamali Dusun Pocong, atau bisa jadi terkait dengan adat istiadat yang mereka anut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: