Tangkap Potensi Ekosistem Pendidikan, Bank Mandiri Optimalkan Kolaborasi dengan Ruang Guru

Tangkap Potensi Ekosistem Pendidikan, Bank Mandiri Optimalkan Kolaborasi dengan Ruang Guru

Bank Mandiri mengandeng Ruang Guru.-foto: dokumentasi-

JAKARTA, RADARLEBONG.IDBank Mandiri terus mendorong pertumbuhan bisnis yang inklusif dan berkelanjutan dengan mengoptimalkan potensi di ekosistem pendidikan.

Kali ini, Bank Mandiri bekerja sama dengan Ruang Guru untuk memberikan solusi keuangan bagi pengguna platform edukasi ini. 

Penandatanganan kerja sama yang dilakukan pada Selasa (18/7) ini, meliputi pemberian solusi payroll untuk pegawai dan pengajar Ruang Guru yang terafiliasi.

Lengkap dengan layanan edukasi finansial melalui channel Ruang Kerja.

BACA JUGA:Mandiri Sahabatku Lahirkan Wirausaha Potensial dari Pekerja Migran Indonesia

BACA JUGA:Bangga ! Bank Mandiri Salurkan Bonus Atlet dan Pelatih ASEAN Para Games 2023

Kolaborasi ini juga termasuk digitalisasi pembukaan rekening untuk seluruh user aktif di seluruh channel platform tersebut.

Mulai dari Skill Academy, Ruang Kerja, hingga Robo Guru.

“Pengguna platform Ruang Guru dapat menjadi nasabah Bank Mandiri secara mudah melalui klik link ataupun mengunduh Livin’ by Mandiri untuk melakukan pembukaan rekening sesuai kebutuhannya.

Contohnya, para pegawai bisa membuka rekening penggajian dan para siswa dapat membuka rekening untuk menabung,” ungkap Evi Dempowati, Senior Vice President Retail Deposit Products and Solution Bank Mandiri di Jakarta, Selasa (18/7). 

Baca Juga :BACA JUGA:Bank Mandiri Genjot Kepemilikan Kendaraan Listrik Melalui Kopra dan Livin’

BACA JUGA:Raih ISO 22301, Bank Mandiri Pastikan Kehandalan Operasional Bisnis Berstandar Internasional dan Prinsip ESG

Melalui kerjasama ini, Bank Mandiri berharap dapat mendukung bisnis Ruang Guru untuk membangun lifelong learning bagi masyarakat Indonesia.

Terutama pelajar maupun pegawai melalui high quality content secara digital.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: