Bapak dan Ibu PNS Sabar Dulu, Paling Lambat Gaji 13 Dibayar Pekan Depan

Bapak dan Ibu PNS Sabar Dulu, Paling Lambat Gaji 13 Dibayar Pekan Depan

Ilustrasi--

RADARLEBONG.ID - Bapak dan Ibu PNS yang ada di Kabupaten Lebong khususnya, diharapkan untuk dapat bersabar dulu menantikan pembayaran Gaji ke 13.

Pemkab Lebong selambat-lambatnya akan membayar gaji ke 13 pekan depan.

"Insyaallah minggu kedua Juni Gaji ke 13 sudah clear dibayarkan semuanya," kata Sekda Lebong H Mustarani Abidin.

Sekda memastikan, dalam APBD Lebong tahun 2023 anggaran untuk gaji ke-13 tersebut telah disiapkan. Totalnya mencapai Rp 12 miliar hanya saja, untuk besarannya bervariasi.

BACA JUGA:Asyik, ASN dan Pensiunan Terima Gaji 13 Plus Tukin 50 Persen

BACA JUGA:Gaji 13 ASN dan TPP, Sekda Lebong : Lihat Kemampuan Keuangan Daerah Dulu

"Bedanya yang ini (gaji ke-13, red) ASN menerima full tanpa ada potongan sedikitpun," singkat Mustarani.

Sementara itu, Kepala BKD Lebong Erik Rosadi S.STP, M.Si mengatakan berdasarkan Peraturan Pemerintah (PP) nomor 15 tahun 2023, gaji ke-13 paling cepat dibayarkan pada bulan Juni atau dibayarkan pada kesempatan berikutnya sesuai dengan kemampuan kas daerah.

Sementara untuk kas daerah, kata Erik, untuk pembayaran gaji ke 13 ASN, insyaallah terpenuhi.

"Karena itu untuk gaji ke-13 ini rencananya akan segera dibayarkan dalam Juni ini," katanya.

Hanya saja, tambah Erik, gaji ke 13 ASN baru akan dibayarkan apabila seluruh proses pembayaran gaji untuk bulan Juni di seluruh OPD tuntas dilaksanakan.

"Ketika belum ada usulan dari OPD terkait pencairan gaji ke-13 ini, maka pihaknya juga belum bisa memprosesnya.

Untuk saat ini belum ada OPD mengusulkan Gaji Ke 13, karena bendahara masing-masing OPD sedang memproses gaji bulan juni. Kemungkinan setelah selesai proses gaji bulan juni baru lah mereka akan mengusulkan gaji ke 13," tukasnya.(bye)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: