Asam Lambung Naik Saat Puasa, Begini Cara Mengatasinya

Asam Lambung Naik Saat Puasa, Begini Cara Mengatasinya

Begini Cara Makan yang Tepat untuk Menjaga Lambung Sehat, Tips dari dr. Zaidul Akbar--

RADARLEBONG.ID - Mengalami asam lambung yang kambuh saat puasa merupakan hal yang sangat tidak menyenangkan.

Pasalnya, di kondisi tersebut penderitanya bisa merasakan sakit di perut atau ulu hati.

Selain menimbulkan rasa tidak nyaman, asam lambung yang naik ketika puasa juga bisa menganggu ibadah.

Lantas bagaimana, cara mengatasi asam lambung yang naik saat puasa? Dan bagaimana tips aman berpuasa untuk penderita asam lambung.

BACA JUGA:GB WhatsApp Itu Apa ? Cek Fitur dan Bahayanya

BACA JUGA:Tak Perlu Aplikasi, Ini 6 Langkah Download Video TikTok Tanpa Watermark

Berikut penjelasannya yang dikutip dari berbagai sumber,  

Tips Mengatasi Kambuhnya Asam Lambung saat Puasa

Nah, kalau kamu mengidap penyakit asam lambung dan kerap mengalaminya saat berpuasa, coba tips berikut untuk meredakannya:

1. Perhatikan Asupan Makanan Saat Sahur dan Berbuka

Asupan makanan saat sahur dan berbuka itu penting. Dimana, Asam lambung akan mudah naik jika kamu makan sahur dan berbuka dengan makanan yang tidak tepat.

Oleh karenanya, penting untuk memilih makanan yang bisa mencegah asam lambung naik seperti, makanan yang pedas, asam, berlemak seperti gorengan, santan, cokelat, minuman bersoda, dan kopi.

Sementara saat sahur, upayakan untuk makan lauk dengan sayuran hijau seperti brokoli, kacang hijau, seledri, kol, atau bayam untuk menjaga kesehatan lambung.

Beberapa jenis sayuran tersebut rendah kandungan asam, sehingga mampu meredakan kondisi refluks di perut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: