Didukung Anggaran, Inspektorat Audit BUMDes 15 Desa

Didukung Anggaran, Inspektorat Audit BUMDes 15 Desa

Ilustrasi--

RADARLEBONG.ID - Selain menyikapi atas banyaknya desakan dan juga didukung dengan ketersediaan anggaran tahun 2023.

Inspektorat Lebong akan segera melakukan audit Badan Usaha Milik Desa (BUMDes).

Inspektur IPDA Lebong, Drs. H. Taufik Andary, M.Pd membenarkan hal tersebut. Dijelaskannya, Inspektorat saat ini sedang mengumpulkan aturan teknis terhadap pengelolaan BUMDes sebelum melakukan audit.

"Iya benar, kami (Inspektorat, red) sedang mengumpulkan aturan tentang BUMDes. Termasuk data dari Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD)," ungkap Taufik.

BACA JUGA:Audit Dana BUMDes, Inspektorat Sudah Kantongi BUMDes Bermasalah

BACA JUGA:Korupsi DPRD Lebong, BPKP Tak Miliki Kewenangan Audit Kerugian Negara

Direncanakan dalam melaksanakan audit tersebut, kata Taufik, ke 3 Irban akan mengaudit 5 BUMDes se Kabupaten Lebong. Artinya, hanya ada sekitar 15 BUMDes yang akan dilakukan audit.

Namun, Taufik menjelaskan dari 93 Desa tidak seluruhnya ada penyertaan modal dan yang menjadi fokus Inspektorat hanya BUMDes yang memiliki resiko tinggi.

"Data yang kami terima tidak seluruh BUMDes ada penyertaan modal. Tapi diantara 15 BUMDes itu kita akan pilah yang mana memeiliki resiko tinggi," jelasnya.

Lebih jauh, dikatakan Taufik, Inspektorat akan memeriksa seluruh kelengkapan baik dari akta pendirian hingga laporan pertanggungjawaban. Rencananya, bulan Februari ini Inspektorat akan mulai melakukan audit.

"Kalau memang data yang kita perlukan sudah cukup, bulan Februari ini sudah kita mulai," demikian Taufik.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: