Awasi 'Jaksa Nakal', Jaksa Agung Burhanuddin Undang Media dan Masyarakat

Awasi 'Jaksa Nakal', Jaksa Agung Burhanuddin Undang Media dan Masyarakat

Jaksa Agung ST Burhanuddin dalam mural di acara Sound of Justice--foto jaksapedia.id

JAKARTA, RADARLEBONG.ID - Jaksa Agung, ST Burhanuddin, mengundang media dan masyarakat untuk mengawasi kinerja kejaksaan untuk meminimalisir jaksa yang nakal.

"Saya berharap ada masukan kepada kami (kejaksaan, red) agar marwah kejaksaan tetap terjaga dengan baik," kata Jaksa Agung ST Burhanuddin dalam sambutannya pada acara Sound of Justice di Smesco Convention Hall, Jakarta Selatan, Sabtu, 19 November 2022, seperti dilansir dari disway.id.

Hal ini, kata Jaksa Agung, sangat diperlukan bagi Korps Adhyaksa, agar marwah kejaksaan dan kinerja jaksa semakin membaik.


Jaksa Agung RI, ST Burhanuddin--foto -Intan Afrida Rafni-disway.id

"Masukan dan kritikan dari masyarakat dan media merupakan hal yang sangat penting bagi kami untuk melakukan perubahan," imbuhnya.

Perubahan kejaksaan ini, lanjunya, harus disiarkan secara luas kepada publik. Bahwa, apa yang disampaikan adalah kejujuran

BACA JUGA:Kejari dan Polres Lebong Kerubuti BOKB 2021, PPTK: Saya Diperintah Atasan

"Kinerja kejaksaan tanpa dukungan serta pengawasan dari masyarakat dan media adalah nol besar," lanjutnya.

Jaksa Agung juga mengucapkan terima kasih atas dukungan media yang memberitakan kinerja kejaksaan, khususnya Jaksapedia.

"Dukungan ini sangat berarti bagi kejaksaan," imbuhnya.

Jaksapedia merupakan kelompok komunitas yang dibentuk masyarakat untuk melakukan pengawasan terhadap kerja kejaksaan.

BACA JUGA:Mantan Bupati Hingga Kejari Digugat Wanprestasi

Saat ini, kata ST Burhanuddin, kejaksaan sudah menyelesaikan 2.000 kasus melalui pendekatan Restorative Justice alias keadilan restoratif.

"Langkah ini dilakukan untuk membuktikan ‘Korps Adhyaksa’ tidak membeda-bedakan kelompok kuat dan lemah," tambahnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: disway.id