Ini 5 Kadis Lolos Seleksi Administrasi Lelang Jabatan Sekda Bengkulu Utara
ilustrasi : Hari Ini dikabarkan akan ada mutasi besar-besaran yang akan dilaksanakan pemkab Lebong.--
BENGKULU UTARA, RADARLEBONG.ID - Setelah dilakukan pengecekan oleh pihak BKPSDM Bengkulu Utara, pasca ditutupnya pendaftaran peserta seleksi Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bengkulu Utara.
Lima orang Kepala Dinas dilingkungan Pemkab BU, resmi akan mengikuti seleksi ini.
Pasalnya, kelimanya dinyatakan lolos administrasi dan melaju ke tahap selanjutnya. Hal ini dibenarkan oleh Kepala BKPSDM BU Drs Setyo Budiraharjo.
"Setelah dilakukan pengecekan, ada 6 orang yang dinyatakan lolos administrasi untuk seleksi jabatan Sekda ini," ujar Budi.
BACA JUGA:Rancangan Peraturan Bupati 'Srikandi' Mulai Dibahas
Budi pun menjelaskan, kelimanya diantaranya Alfian Kepala DLH BU, Hendri Kisinjer Kadispar BU, Ir. Budi Sampurno Kepala DPMPTSP BU, Heru Susanto Kepala Dinas PUPR BU, dan Pj Sekda BU Fitriansyah Kepala BKAD BU.
Untuk selanjutnya, kelima orang ini akan mengikuti tahapan seleksi kompetensi manajerial atau assessment yang rencananya akan dilaksanakan di Pemkot Yogyakarta.
"Seleksi selanjutnya akan diadakan di Yogyakarta, tanggal 10 dan 11 November 2022. Sementara, untuk tes kompetensi bidang akan dilaksanakan tanggal 14 dan 15 November di Provinsi Bengkulu, Untuk kepastiannya, tetap akan menunggu petunjuk. Yang pasti, seleksi ini akan sesuai dengan jadwal," demikian Budi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: