Wabup: Pelaku UMKM Wajib Melek Informasi

Wabup: Pelaku UMKM Wajib Melek Informasi

Wakil Bupati Bengkulu Utara tampak menyambangi stand produk umkm.-Foto Dokumentasi/radarlebong-redaksi

BENGKULU UTARA, RADARLEBONG.ID - Wakil Bupati Bengkulu Utara Arie Septia Adinata, SE selaku Ketua Dewan Pembina Asosiasi UMKM Bengkulu Utara, meminta agar para pelaku UMKM untuk melek terhadap semua informasi.

Terutama, informasi terkait pasar, kemitraan dan permodalan di BU baik di sektor perdagangan, pangan olahan, industri kecil menengah dan lain-lain.

Hal ini disampaikannya, guna meningkatkan dan memahami kondisi pasar untuk para pelaku UMKM.

"Dalam menjalankan kegiatan usaha, saya minta para pelaku UMKM diharapkan mampu bersaing secara sehat, baik sesama pelaku UMKM maupun dengan investor-investor nasional. Dalam hal ini, saya imbau agar para pelaku UMKM untuk dapat melek terhadap semua informasi," ujarnya.

BACA JUGA:Hati-Hati, Sudah 5 Warga Bengkulu Utara Terjangkit HIV

Ia juga menambahkan, terlebih saat ini sudah dibentuk forum UMKM. Perkumpulan ini diharapkan dapat menjadi wadah untuk menjalin kemitraan dan permodalan.

Yang paling penting, bisa saling berbagi informasi, agar bisa bersama sama meningkatkan produk para pelaku UMKM dengan menguasai bidangnya masing masing.

"Saya yakin, dengan semangat kebersamaan untuk memajukan masing-masing kegiatan usaha, dipastikan dapat mampu membawa seluruh pelaku UMKM kearah yang lebih baik," imbuhnya.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: