Peringati Hari Galungan, Umat Hindu Tekankan Introspeksi Diri

Peringati Hari Galungan, Umat Hindu Tekankan Introspeksi Diri

Umat Hindu di Desa Rama Agung Bengkulu Utara merayakan Hari Raya Galungan-Peringatan-Foto Firdaus Effendi

BENGKULU , radarlebong.com - Sabtu (18/6) seluruh umat Hindu khususnya di Kabupaten Bengkulu Utara merayakan Hari Raya Galungan yang dipusatkan di Pura Desa Rama Agung Kecamatan Arga Makmur Bengkulu Utara. Dalam perayaan ini, umat Hindu menekankan kepada umatnya untuk melakukan introspeksi diri atas hubungan yang terjadi baik kepada tuhannya maupun kepada sesama umat manusia.

Sekretaris Parisada Hindu Dharma Indonesia (PHDI) Bengkulu Utara Nyoman Karwiyanto, mengatakan perayaan tahun ini, umatnya lebih menekankan untuk dapat melakukan introspeksi diri, atas tingkah laku serta hubungan yang terjalin baik dengan tuhan maupun dengan sesama umat manusia.

"Kita tidak tahu, kapan kita melakukan kejahatan baik sengaja maupun tidak sengaja. Maka itu, perayaan Galungan tahun ini kita lebih menekankan agar umat Hindu untuk melakukan introspeksi diri, membersihkan sifat sifat buruk di dalam diri," ujarnya.

Ia pun menambahkan, dalam perayaan ini juga menjadi ajang untuk selalu dan meningkatkan ibadah mengingat tuhan, yang dilaksanakan sesuai dengan ajaran umat Hindu. Selain itu, untuk kedepan ajaran yang paling ditekankan untuk lebih mengutamakan kerukunan antar sesama manusia, baik dengan sesama agama, suku maupun berbeda agama dan suku.

"Yang pasti, perayaan hari Galungan ini, diharapkan dapat menjauhkan dari semua bencana. Baik itu, bencana alam, maupun bencana akibat dari perbuatan yang tanpa disengaja," demikian Karwiyanto.(aer)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: