Tolong, Perbaiki Dam Sabo yang Terus Jebol

Tolong, Perbaiki Dam Sabo yang Terus Jebol

RadarLebong.com, BINGIN KUNING - Pemerataan infrastruktur untuk kepentingan masyarakat, harusnya menjadi prioritas utama yang harus dilakukan OPD terkait. Terlebih, pada sarana vital bagi masyarakat yang memang selayaknya agar bisa segera ditangani. Jika tidak , mungkin kondisi yang sama akan terus dibiarkan saja terjadi. Seperti, yang terjadi di Dam Sabo yang telah jebol sejak tahun 2017 lalu, dan hingga kini belum mendapat perbaiki. Kepala Desa (Kades) Bungin, Yuswan Edi meminta agar Pemerintah Kabuaten (Pemkab) Lebong dapat merealisasi pembangunan Dam Sabo secara permanen. Menurutnya, hal tersebut perlu segera dilakukan mengingat saat ini kondisinya kembali jebol akibat diterjang sungai air kotok. "Kami minta Pemkab Lebong dapat merealisasikan pembangunan Dam Sabo ini. Apalagi, sejak tahun 2017 hingga 2021 lalu usulan pembangunan tersebut terus kami sampaikan kepada Pemkab Lebong," kata Kades. Lanjutnya, usulan pembangunan Dam Sabo akan kembali disampaikan pada saat musrenbangcam yanga akan digelar pada Febuari mendatang. Usulan tersebut merupakan usulan prioritas yang memang pembangunannya sangat dibutuhkan para petani baik petani kecamatan Bingin Kuning maupun Lebong Tengah. "Yang pastinya, usulan untuk pembangunan Dam Sabo ini akan kita prioritaskan untuk disampaikan pada tingkat musrenbangcam mendatang. Mudah-mudahan saja usulan ini nantinya mendapat respon positif dari pihak terkait agar pembangunannya bisa diakomodir," demikian Kades. (arp)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: