Program Prona Sepi Peminat
LEBONG TENGAH - Terjadi pengurangan jumlah kuota Program Proyek Operasi Nasional Agraria (Prona) di desa Suka Damai Kecamatan Lebong Tengah. Pada tahun 2020 lalu, tercatat, kuota penerima porna mencapai 140 orang penerima, sedangkan di tahun 2021 ini hanya 40 orang saja.
Itupun, kata Kades Zulkarnaen, meski gratis tanpa mengeluarkan biaya, pihaknya kesulitan untuk memenuhi kuota yang telah di berikan. Sebabnya, minimnya keinginan dari masyarakat serta minimnya pengetahuan pentingnya pengurusan sertifikat tanah ataupun lahan.
"Saat ini saja yang baru melapor ke kita ini belum mencapai 50 persen dari target capaian kuota," bebernya
Selain itu, pihaknya juga sudah mensosialisasikan kepada masyarakat desa tentang pentingnya program pengurusan administrasi kepemilikan atas tanah tersebut.
"Memang, program ini di peruntukkan bagi masyarakat dengan kelas ekonomi ke bawah. Justru itu di gratiskan, tanpa ada pungutan biaya sedikitpun, itu berdasarkan pengalaman yang telah kita lalui di tahun-tahun sebelumnya," ungkapnya
Sementara itu, untuk saat ini pihaknya masih berusaha untuk memenuhi kuota penerima prona tersebut, dan secepatnya akan di laporkan ke pihak Pertanahan Lebong.
"Kalau seandainya tidak ada penambahan, atau tidak mencapai target, maka untuk realisasi program prona tahun ini akan ditunda dahulu," tutupnya (pry)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: