Dikunjungi Wabup, Vaksinasi di SDN 53 Lebong Batal

Dikunjungi Wabup, Vaksinasi di SDN 53 Lebong Batal

LEBONG - Sejatinya kemarin (7/1) vaksinasi anak usia 6-11 tahun dilaksanakan di SD Negeri 53 Lebong sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan. Sayangnya, meski telah dikunjungi Wakil Bupati Lebong, Drs. Fahrurrozi, M.Pd, ternyata kegiatan ini batal dilaksanakan akibat kekosongan stok vaksin Covid-19. Wabup, Fahrurrozi, didampingi Kepala Dinkes Lebong, Rachman, SKM, M.Si, mengaku tidak tahu jika kegiatan vaksinasi anak usia 6-11 tahun di SDN 53 Lebong ini batal dilaksanakan. Pasalnya, tidak ada pemberitahuan yang disampaikan kepadanya atas pembatalan ini. "Saya tidak tahu kalau kegiatannya batal, karena memang tidak ada pemberitahuan mengenai hal ini. Setelah kita tiba dilokasi (SDN 53) baru diberitahu kalau kegiatan ini batal dilaksanakan," ujar Wabup saat ditemui di SDN 53 Lebong ini, Jum'at (7/1). Kendati demikian, Wabup meminta semua pihak tidak saling menyalahkan atas miskomunikasi ini. Rozi, meminta agar penundaan ini segera di jadwal ulang agar target vaksinasi anak usia 6-11 tahun di Kabupaten Lebong dapat tercapai dalam 10 hari pelaksanaan. "Tidak perlu saling menyalahkan, meski saat ini tertunda tapi kegiatan ini harus segera dijadwalkan ulang," kata Rozi. Ia mengajak seluruh masyarakat khususnya orang tua di Kabupaten Lebong untuk mendukung pelaksanaan vaksinasi anak usia 6-11 tahun ini, agar dapat menciptakan generasi sehat ditengah pandemi Covid-19. Disamping itu, vaksin yang digunakan ini telah mendapat izin dari pemerintah pusat jadi tidak perlu ada keraguan mengenai vaksin ini. "Penting bagi kita semua untuk menciptakan kekebalan komunal (herd imunity) khususnya bagi pelajar kita, sehingga mereka tetap bisa mendapatkan pelajaran secara tatap muka di sekolah. Karena itu, mari kita dukung vaksinasi anak ini, agar anak-anak kita tumbuh sehat dan cerdas meski dalam kondisi pandemi," ajak mantan Kepala SMK di Lebong Selatan ini. Sementara itu, Kepala SDN 53 Lebong, Yozen Narta, S.Pd.I, mengakui jika vaksinasi disekolahnya ini sesuai jadwal digelar Jum'at (7/1). Namun, penundaan kegiatan ini disebabkan karena kosongnya stok vaksin dari Dinas Kesehatan (Dinkes) Lebong. "Belum tahu kapan akan dilaksanakan, kami menunggu jadwal dari Puskesmas. Informasi yang kami terima, vaksinasi ini mungkin sudah bisa dilaksanakan pada Selasa (11/1) nanti. Tapi untuk pastinya, kita lihat saja nanti," tandasnya. (arp)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: