Dewan Pelototi Anggaran "Upah" Buka Tutup Kegiatan

Dewan Pelototi Anggaran

LEBONG - Rencana Pemkab Lebong mengusulkan anggaran honorarium (upah, red) kepada Bupati dan Wakil Bupati Lebong saat membuka atau menutup kegiatan pemerintah yang diundang oleh OPD, menjadi perhatian serius DPRD Lebong.

"Saat ini anggaran masih dalam proses pembahasan, tentunya usulan ini akan kita bahas secara seksama dulu ditingkat Banggar. Apakah alokasi anggaran ini merupakan kebutuhan prioritas atau sebaliknya, terlebih di saat RAPBD 2022 sedang mengalami penurunan seperti yang disampaikan Pemkab Lebong," ujar Anggota Banggar DPRD Lebong, Ahmad Lutfi.

Lutfi yang juga merupakan Ketua Komisi II DPRD Lebong ini mengingatkan Pemkab Lebong agar memperhatikan kondisi keuangan daerah yang hingga saat ini masih terbatas ditambah lagi dengan pandemi Covid-19 yang masih harus ditangani dengan baik.

"Harusnya disaat seperti ini eksekutif bisa memilah dan memilih mana yang prioritas mana yang belum prioritas. Menurut saja, honorarium untuk Bupati dan Wabup membuka maupun menutup kegiatan ini belum begitu menjadi prioritas. Toh yang merasakan dampak dari anggaran itu adalah Bupati dan Wakil Bupati, bukan masyarakat. Mengenai kehadiran Bupati maupun Wabup pada kegiatan, merupakan bagian dari tugas nya sebagai kepala daerah," singkatnya. (bye)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: