Belum Rampung, Kelurahan Tingkatkan Goro Masjid
LEBONG UTARA - Menyusul pembangunan rehab teras masjid Ar-Rahman yang ada Kelurahan Kampung Jawa saat ini belum sepenuhnya rampung. Bahkan, Kelurahan Kampung Jawa memastikan saat ini pihaknya bersama masyarakat meningkatkan kegiatan gotong royong (Goro,red) setiap minggunya. Lurah, Samsul Huda, S.Sos mengatakan bahwa antusias masyarakat dalam mengikuti kegiatan goro kali ini cukup baik dari sebelumnya. 8 Masjid dan 3 Mushola, Tak Sesuai Arah Kiblat "Kalau kita lihat memang goro kali ini lebih padat dan ramai dibanding sebelumnya. Karena itulah kita akan kembali mengingkatkan kegiatan goro setiap sabtu (Minggu,red). Untuk itulah, hal ini kita lakukan agar kegiatan rehab bisa berjalan dengan maksimal," kata Lurah. Tambahnya, bahwa pelaksanaan ini bertujuan untuk mempercepat proses rehab yang dilakukan saat ini. Apalagi, rehab ini sudah berjalan berbulan-bulan lamanya. Sehingga hal ini urgent untuk dilakukukan secara gotong royong. "Dimana kita masih melakukan rehab pekerjaan diteras atas. karena ini urgent dilakukan. Apalagi, jemaah yang ada di Kelurahan ini kerap padat dan tidak kebagian tempat. Untuk itulah, dengan rampung teras bagian atas maka bisa dikerahkan menjalankan ibadah di atas," pungkasnya. Lebih lanjut, dirinya berharap agar partisipasi yang dilakukan oleh masyarkaat saat ini bisa terus bertahan setiap minggunya. "Kita harap ini bisa kita pertahankan. Agar kegiatan rehab ini bisa secepatnya rampung dan bisa kita gunakan secepatnya," tandasnya. (dap)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: